Final Swiss Open 2022 Hari Ini: Siaran Langsung Disiarkan di Mana, Jadwal Jam Berapa dan Link Live Streaming

- 27 Maret 2022, 17:28 WIB
Ilustrasi bulu tangkis. Info final Swiss Open 2022 hari ini, Minggu 27 Maret 2022 mulai pukul 17.00 WIB dengan siaran langsung disiarkan di RCTI+ ada 2 wakil Indonesia bisa ditonton melalui link live streaming atau live score di sini.
Ilustrasi bulu tangkis. Info final Swiss Open 2022 hari ini, Minggu 27 Maret 2022 mulai pukul 17.00 WIB dengan siaran langsung disiarkan di RCTI+ ada 2 wakil Indonesia bisa ditonton melalui link live streaming atau live score di sini. /PEXELS/eric anada

BERITA DIY - Berikut info final Swiss Open 2022 hari ini, Minggu 27 Maret 2022 mulai pukul 17.00 WIB dengan siaran langsung disiarkan di RCTI+ ada 2 wakil Indonesia bisa ditonton melalui link live streaming atau live score pada akhir artikel.

Swiss Open 2022 adalah satu dari rangkaian turnamen BWF World Tour Super 300. Di mana pada partai puncak ini, Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi wakil Indonesia.

Di mana final Swiss Open 2022 ini akan mempertemukan Jojo sapaan akrab Jonathan Christie dengan Prannoy H. S. asal India.

Baca Juga: Link Streaming Proliga 2022 Jakarta BNI 46 vs Jakarta Pertamina Pertamax, Perebutan Juara 3 Turnamen PBVSI

Sementara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di final ini akan berhadapan dengan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin asal Malaysia.

Secara head to head (H2H), Jojo mampu meraih kemenangan 4 kali dari 7 pertemuan. Terakhir mereka jumpa yakni di babak 32 besar Denmark Open 2021 berhasil dimenangi Jojo 21-18 dan 21-19.

Swiss Open 2022 menjadi satu kesempatan Jojo untuk membawa pulang piala ke Tanah Air usai terakhir di Piala Thomas 2021.

Baca Juga: Link Nonton Final Proliga 2022 Putra Hari Ini, 27 Maret 2022: Live Streaming OChannel TV Tayang Jam Berapa?

Di lain kategori, secara head to head, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil unggul 3-1 atas Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Jika menjuarai Swiss Open 2022, pasangan FajRi ini akan mengulang prestasi di tahun 2019 di mana saat itu wakil Indonesia ini mampu kalahkan Lee Yang/Wang Chi Lin.

Di pertandingan final Swiss Open 2022 lain, ada kategori putri dan ganda campuran. Di mana, tak ada wakil Indonesia di kategori tersebut.

Baca Juga: Jadwal F1 2022 di GP Arab Saudi: Kualifikasi, Race, Klasemen, dan Link Live Streaming TV Bisa Nonton Gratis?

Jadwal final Swiss Open 2022 hari ini, Minggu 27 Maret

Mulai pukul 17.00 WIB

WD: Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) vs Linda Efler/Isabel Lohau (Jerman)

WS: Busanan Ongbamrungphan (Thailand) vs Pusarla V. Sindhu (India)

MS: Prannoy H. S. (India) vs Jonatan Christie (Indonesia)

MD: Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)

XD: Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) vs Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai (Malaysia).

Untuk diketahui, satu pertandingan biasanya memerlukan waktu 45 menit hingga 1 jam. Oleh karena itu, diperkirakan Jojo akan bermain pukul 19.00 WIB dan diikuti oleh pasangan FajRi.

Baca Juga: Link Nonton Final Proliga 2022 Putra Hari Ini, 27 Maret 2022: Live Streaming OChannel TV Tayang Jam Berapa?

Anda bisa nonton final Swiss Open 2022 secara siaran langsung melalui link live streaming RCTI+ dan Vision+ serta live score BWF berikut:

LINK LIVE STREAMING SWISS OPEN 2022 - RCTI+

LINK LIVE STREAMING SWISS OPEN 2022 - Vision+

LIVE SCORE - Situs BWF Badminton

Demikian link live streaming dan live score final Swiss Open 2022, nonton siaran langsung di mana serta jadwal main jam berapa.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x