Fakta Menarik Susi Air Milik Susi Pudjiastuti: Sejarah, Jumlah Armada, hingga Pernah Kehabisan Bahan Bakar

- 4 Februari 2022, 15:55 WIB
Kumpulan fakta maskapai Susi Air, mulai dari pemilik, sejarah, armada, dan insiden yang pernah dialami.
Kumpulan fakta maskapai Susi Air, mulai dari pemilik, sejarah, armada, dan insiden yang pernah dialami. /Tangkapan Layar IG @susipudjiastuti/Yenny Hadiyanti

BERITA DIY - Simak fakta maskapai Susi Air mulai dari sejarah, pemilik, jumlah armada, dan beberapa insiden yang pernah dialami.

Susi Air sedang ramai diperbincangkan, setelah insiden diusirnya pesawat dari hanggar Bandara Robert Atty Bessing, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, pada Rabu, 2 Februari 2022.

Susi Air merupakan sebuah perusahaan penerbangan yang berkantor pusat di Pangandaran, Jawa Barat, merupakan maskapai penerbangan Indonesia yang dioperasikan oleh PT ASI Pudjiastuti Aviation.

Baca Juga: Ini Alasan Pesawat Susi Air Diusir dari Hanggar Malinau, Usai 10 Tahun Layani Penerbangan di Kaltara

Pemilik maskapai

Susi Air adalah maskapai yang didirikan oleh mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti.

Pada awalnya Susi Pudjiastuti adalah seorang pengusaha dibidang perikanan, ia memanfaatkan pesawatnya untuk mengirimkan pasokan ikan ke berbagai daerah.

Sejarah Penerbangan Susi Air

Didirikan pada tahun 2004, Susi Air bertujuan untuk mengantarkan muatan perikanan. Pada tahun yang sama, Susi Air membantu mengirimkan pasok peralatan dan obat-obatan bagi regu penolong pada saat bencana gempa Sumatera.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x