Info Gerhana Bulan 19 November 2021 Lengkap: Lunar Eclipse, Jam Berapa hingga Apakah Berbahaya Bagi Ibu Hamil?

- 17 November 2021, 17:43 WIB
Simak jam berapa bisa lihat gerhana bulan 19 November 2021 beserta apakah berbahaya bagi ibu hamil?
Simak jam berapa bisa lihat gerhana bulan 19 November 2021 beserta apakah berbahaya bagi ibu hamil? /PIXABAY/raej84

BERITA DIY - Simak info tentang gerhana bulan tanggal 19 November 2021 lengkap dengan jam berapa hingga apakah berbahaya bagi ibu hamil. 

Fenomena alam gerhana bulan sebagian atau lunar eclipse dapat disaksikan di sebagian besar wilayah Indonesia tanggal 19 November 2021 mendatang dengan jam yang berbeda-beda.

Berdasarkan pemantauan BMKG, terdapat dua fenomena gerhana bulan di tahun 2021 yang dapat diamati di Indonesia, yaitu pada tanggal 26 Mei 2021 dan 19 November 2021.

Baca Juga: Fenomena Alam Gerhana Bulan Sebagian Terjadi 19 November 2021: Waktu Terbaik dan Cara Melihat dengan Aman

Selain itu, BMKG merilis gerhana bulan sebagian (GBS) kira-kira akan berdurasi 6 jam 5 menit  7 detik. Sementara durasi dari gerhana sebagian mulai, puncak gerhana, dan gerhana sebagian berakhir diperkirakan 3 jam 29 menit 1 detik.

Lebih lanjut, gerhana bulan sebagian dapat dilihat di 34 Provinsi di Indonesia dari mulai Aceh hingga Papua. Namun dengan jam atau waktu yang tidak sama.

Adapun jam mulai gerhana bulan terbit di Indonesia pada pukul 17:26 hingga 18:21 sesuai dengan wilayah masing-masing.

Baca Juga: Cara Sholat Gerhana Bulan Serta doa Niat Khusuf dalam Arab, Latin dan Arti Bahasa Indonesia

Untuk mengetahui gerhana bulan mulai jam berapa bisa menyesuaikan Kota/Kabupaten tempat di mana berada. Berikut link akses untuk melihat daftar wilayah dan waktu gerhana.

INFORMASI GERHANA BULAN SEBAGIAN 19 NOVEMBER 2021 BMKG

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x