Cara Cek Pengumuman Hasil SKD CPNS 2021, Jadwal Tes SKB dan Kisi-Kisi untuk Peserta yang Lolos Seleksi

- 31 Oktober 2021, 20:38 WIB
Ilustrasi peserta yang lolos Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2021 diumumkan di sscasn.bkn.go.id.
Ilustrasi peserta yang lolos Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2021 diumumkan di sscasn.bkn.go.id. /Antara Foto/Siswo Widodo

Informasi mengenai seleksi SKB CPNS 2021 dapat diketahui dengan mengakses link online sscasn.bkn.go.id.

Selengkapnya, berikut ini jadwal seleksi CPNS 2021:

  • Penentuan lokasi ujian SKB oleh instansi: 28 – 29 Oktober 2021
  • Pemilihan lokasi ujian SKB oleh peserta: 31 Oktober – 1 November 2021
  • Penjadwalan SKB: 2 – 4 November 2021
  • Pengumuman jadwal pelaksanaan SKB: 7 November 2021
  • Pelaksanaan SKB: 15 – 28 November 2021
  • Pengolahan / Integrasi hasil SKD dan SKB: 29 November – 1 Desember 2021
  • Rekonsiliasi integrase hasil SKD dan SKB: 2 – 4 Desember 2021
  • Validasi hasil integrase SKD dan SKB: 5 – 6 Desember 2021
  • Penyampaian hasil SKD dan SKB: 7 – 8 Desember 2021
  • Pengumuman hasil SKD dan SKB: 9 – 10 Desember 2021
  • Masa sanggah: 13 – 16 Desember 2021

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Tes SKD CPNS 2021, Klik Laman Ini, Kamu Bisa Langsung Lihat Daftar Lolos

Dikutip dari laman Instagram resmi BKN, tes seleksi SKB CPNS 2021 akan dilakukan untuk menilai kesesuaian antara kompetensi bidang yang dimiliki oleh peserta dengan standar kompetensi bidang yang sesuai dengan kebutuhan jabatan.

Maka dari itu, peserta seleksi SKB CPNS 2021 wajib mengetahui beberapa hal berikut ini:

  • Ketahui apakah jabatan yang dilamar merupakan Jabatan Fungsional atau Jabatan Pelaksana
  • Jika Jabatan Fungsional, maka materi SKB disusun oleh instansi Pembina Jabatan Fungsional
  • Namun jika Jabatan Pelaksana yang bersifat teknis, materi SKB akan sesuai atau masih satu rumpun dengan Jabatan Fungsional. BKN memberi contoh untuk hal ini, yaitu jika Jabatan Pengolah Bahan Informasi dan Publiasi bisa mempelajari materi jabatan Pranata Humas

Baca Juga: Belum Terlambat! Cek Pengumuman SKD CPNS Hari Ini di sscasn.bkn.go.id

Pelaksanaan tes SKB CPNS 2021 akan dilaksanakan menggunakan sistem CAT. Selain itu juga akan terdapat beberapa tes lain antara lain psikotes, tes potensi akademik, tes kemampuan bahasa asing, tes kesehatan jiwa.

Tes lainnya yang akan dilaksanakan oleh peserta seleksi SKB PNS 2021 lainnya adalah tes kesegaran jasmani atau tes kesamaptaan, tes praktek kerja, uji penambahan nilai dari sertifikat kompetensi, wawancara, tes lain sesuai persyaratan jabatan.***

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah