Bansos PKH 2021: Cara Cek Daftar Penerima, Kriteria Penerima, dan Jadwal Penyaluran Bantuan hingga Rp 3 Juta

- 16 Mei 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi: Bansos PKH.
Ilustrasi: Bansos PKH. /Pixabay/EmAji

BERITA DIY – Cara cek daftar penerima Bansos PKH, kriteria penerima Bansos PKH dan jadwal penyaluran Bansos PKH dibahas secara lengkap di artikel ini.

Pemerintah masih menyalurkan Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (Bansos PKH) Tahap II hingga bulan Juni 2021. Perpanjangan waktu penyaluran bantuan diharapkan mampu memenuhi kuota 10 juta penerima Bansos PKH.

Dikutip dari situs resmi kemenkopmk.go.id, Menko PMK Muhajir Effendy mengatakan bahwa penyaluran Bansos PKH tahap II telah diterima 9,7 orang, sementara pemerintah menargetkan 10 juta penerima. Oleh sebab itu pemerintah memberikan tambahan waktu penyaluran untuk kurang lebih 300 ribu penerima.

Baca Juga: Siapkan KTP untuk Dapat BST Rp 300 Ribu! Bansos Tunai Cair Lagi Mei 2021, Cek Daftar Penerima Lengkap di Link Ini

Baca Juga: Siapkan KTP untuk Dapat BST Rp 300 Ribu! Bansos Tunai Cair Lagi Mei 2021, Cek Daftar cekbansos.kemensos.go.id

Bansos PKH bisa diterima oleh warga miskin yang memenuhi syarat dan sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementrian Sosial. Adapun besaran bantuan PKH mencapai Rp3 juta per orang.

Baca Juga: Mantap! Bansos PKH Cair Lagi ke 7 Golongan Ini, Ini Cara Cek Daftar Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Cara Cek Daftar Penerima Bansos PKH

  • Buka https://cekbansos.kemensos.go.id
  • Masukkan Priovinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Kelurahan / Desa domisili
  • Masukkan nama sesuai KTP
  • Masukkan kode yang muncul
  • Jika kode tidak terbaca lakukan refresh
  • Klik CARI

Setelah itu akan muncul hasil pencarian data, berupa alamat penerima Bansos PKH, periode Bansos PKH dan identitas penerima.

Halaman:

Editor: Adestu Arianto

Sumber: Kemenko PMK indonesia.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x