Link Pendaftaran CPNS 2023 di SSCASN Dibuka September, Daftar Formasi CPNS 2023 SMA S1 S2

13 Juni 2023, 12:05 WIB
Cek link pendaftaran CPNS 2023 di SSCASN dibuka, dan daftar formasi CPNS 2023 lulusan SMA S1 dan S2 semua jurusan, info resmi Menpan RB Azwar Anas. /Tangkap layar sscasn.bkn.go.id

 

BERITA DIY - Berikut ada link pendaftaran CPNS 2023 di SSCASN dibuka, dan daftar formasi CPNS 2023 lulusan SMA S1 dan S2 semua jurusan.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas menyatakan jika pembukaan lowongan pendaftaran CPNS 2023 (calon pegawai negeri sipil) pada September 2023 mendatang.

Dibuka formasi CPNS 2023 sebanyak 1 juta posisi. Daftar rekrutmen PNS 2023 lulusan SMA, S1 dan S2 terinci ada 1.030.000 orang.

 

Jumlah formasi CPNS 2023 bisa berubah, baik bertambah atau berkurang. Hasil jumlah formasi menunggu usulan kebutuhan dari berbagai instansi dari daerah hingga pusat.

Baca Juga: Rincian 1 Juta Formasi Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka September: PPPK Prioritas Rekrutmen PNS Terbaru

Meski dibuka September 2023, Azwar belum memastikan tanggal pasti pendaftaran CPNS 2023 dibuka. Nantinya, pengumuman akan ada di situs resmi SSCASN.

Untuk link pendaftaran CPNS 2023, Anda bisa cek di situs SSCASN BKN di https://sscasn.bkn.go.id. Untuk daftar, diwajibkan untuk mempunyai email dan nomor HP (WA) aktif.

Sejumlah berkas dengan format PDF tak lebih dari 2 MB juga dibutuhkan untuk mengisi pendaftaran akun di SSCASN BKN, antara lain: ijazah, transkrip nilai pendidikan terakhir, akta kelahiran, scan KTP, riwayat hidup atau CV, pas foto ukuran 3x4 background warna merah, surat lamaran bermaterai ditujukan ke instansi yang dilamar, dan surat pernyataan bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia.

 

Usai daftar akun SSCASN BKN, silakan tunggu pembukaan pendaftaran CPNS 2023 yang akan dibuka sekitar tanggal 1-30 September 2023 ini.

Baca Juga: Formasi CPNS Pendaftaran Dibuka September 2023, Ada Fresh Graduate, Ini Bocoran Menpan RB Azwar Anas

Daftar formasi CPNS 2023 fresh graduate

Ada 20 persen formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMA, S1, dan S2 sederajat fresh graduate dari total posisi yang dibuka dalam rekrutmen PNS 2023.

Kebutuhan fresh graduate dalam pendaftaran CPNS 2023 ini untuk memenuhi talenta digital. Di mana, ini untuk menjawab kebutuhan tenaga IT di seluruh pemerintah daerah, seiring dengan percepatan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Perlu dicatat, rekrutmen CPNS 2023 ini tidak berfokus pada tenaga teknis, kecuali pada guru, dosen dan tenaga kesehatan.

 

Oleh karenanya, lulusan SMA dalam pendaftaran CPNS 2023 bisa sangat minim. Ini tergantung dari kebutuhan dari instansi terkait. Diterangkan, kebutuhan tenaga teknis yang bidang pekerjaannya tidak terdisrupsi perkembangan teknologi dan digitalisasi takkan dibuka lowongan PNS di 2023.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka di SINI, Kapan? Cek Formasi yang Bisa Didaftar Resmi Kemenpan RB PDF

80 persen formasi CPNS 2023 untuk PPPK

Menurut Menpan RB Azwar Anas, 80 persen formasi CPNS 2023 diperuntukkan bagi Pegawai Pemerintah untuk Perjanjian Kerja (PPPK).

PPPK ini disebar ke tenaga teknis, dosen, guru, tenaga kesehatan, baik di instansi atau lembaga pusat dan daerah.

 

Sementara, alokasi PNS dari lulusan sekolah kedinasan sebanyak 6.259 orang.

Rincian usulan daftar formasi CPNS 2023:

Baca Juga: Cek Fakta: Pembukaan CPNS Juli 2023, Apa Kata Kemenpan RB?

Instansi Pusat

  • CPNS dosen: 15.858
  • CPNS tenaga teknis lainnya: 18.595
  • PPPK dosen: 6.742
  • PPPK tenaga guru: 12.000
  • PPPK tenaga kesehatan: 12.719
  • PPPK tenaga teknis lainnya: 15.205

 

Instansi Daerah

  • PPPK guru: 580.202
  • PPPK tenaga kesehatan: 327.542
  • PPPK tenaga teknis lainnya: 35.000

Alokasi PNS lulusan sekolah kedinasan: 6.259

Baca Juga: Formasi CPNS 2023 Lulusan SMA, Syarat dan Cara Daftar Online di SSCASN BKN

Demikian link pendaftaran CPNS 2023 di SSCASN dibuka, dan daftar formasi CPNS 2023 lulusan SMA S1 dan S2 semua jurusan, info resmi Menpan RB Azwar Anas.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler