Jangan Salah! Pemilik KTP Ini Bisa Ajukan KUR BRI 2023 Rp 50 Juta Tanpa Jaminan, Ini Tabel Angsuran dan Syarat

28 April 2023, 09:00 WIB
Pemilik KTP ini bisa ajukan KUR BRI 2023 plafon Rp 50 juta tanpa jaminan. /ANDRI SAPUTRA/ANTARA FOTO

BERITA DIY - Saat ini masyarakat banyak yang cari daftar KUR BRI 2023 online, syarat pinjaman KUR BRI 2023, Tabel angsuran pinjaman plafon Rp 50 juta, dan dan rincian Tabel KUR BRI.

Jangan salah! Pemilik KTP ini bisa ajukan KUR BRI 2023 plafon Rp 50 juta tanpa jaminan, segera cek tabel angsuran dan syarat mengajukan pinjaman di sini.

Akhir bulan April 2023 ini, BRI telah berhasil menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 14,98 triliun atau 61 persen sendiri dari total Rp 25 miliar.

Sebelumnya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) telah mulai menyalurkan KUR sejak Senin, 6 Maret 2023. Maka, hingga diujung tahun nanti masih ada 39 persen dana penyaluran dari BRI.

Baca Juga: Ajukan Pinjaman BCA 2023 Rp 100 Juta Pakai Cara Ini Bisa Online Bunga 1% Langsung Cair, Bukan Pinjol dan KUR

Direktur Utama BRI, Sunarso memberikan pernyataan sumber dana KUR 100 persen dari bank terkait yang merupakan simpenan dari deposito, giro, dan tabungan yang kemudian untuk penyaluran KUR.

"Kebijakan KUR itu bukan hanya menggunakan kebijakan internal bank penyalur tetapi lebih dari itu adalah kebijakan yang diatur oleh komite kebijakan KUR nasional." Ujar Direktur Utama BRI, Sunarso yang dikutip dari Antara News, Kamis, 27 April 2023.

Sementara itu, para pelaku UMKM tetap bisa menjadikan KUR BRI 2023 pilihan untuk mendapatkan modal usaha dengan tanpa jaminan dan suku bungan bunga hanya 6 persen efektif per tahun.

“Bunga KUR ditetapkan sebesar 16 persen dan dari 16 persen itu rakyat disubsidi negara oleh pemerintah sebesar 10 persen, sehingga rakyat cukup membayar 6 persen saja, yang 10 persen dibayar oleh APBN,” Kata Sunarso.

Baca Juga: Selamat! Pemilik KTP Jenis Ini Dapat KUR BRI 2023 100 Juta, Cek Syarat & Daftar Online Pinjaman Tanpa Jaminan

Lebih lanjut, KUR 2023 sendiri memiliki tujuan untuk memajukan para pelaku UMKM dan menambah kualitas ekonomi negara dengan syarat pemilik KTP ini.

Syarat KUR BRI 2023 Plafon Rp 50 Juta

Untuk pemilik KTP yang berciri disebutkan di bawah ini, bisa dapat KUR BRI 2023 Rp 50 juta tanpa jaminan, bunga rendah dan tenor panjang:

1. KTP pemiliki usaha Individu yang menjadi pelaku usaha produktif dan layak.

2. KTP yang telah menjalankan usaha dan aktif selama 6 bulan.

3. KTP yang tidak sedang menerima kredit dari perbankan lain, kecuali kredit konsumtif ( mengenai kebutuhan rumah tangga ).

Berkas KUR BRI 2023 Plafon Rp 50 Juta

Selanjutnya, pastikan dokumen yang diperlukan dalam pengajuan KUR BRI 2023 Rp 50 juta tanpa jaminan ini telah anda bawa, meliputi:

1. Identitas : e-KTP, Kartu Keluarga (KK), Akta Nikah (bagi yang sudah menikah).

2. NIB, atau surat keterangan usaha dari kelurahan atau RT / RW atau surat keterangan domisili Usaha.

3. NPWP(Khusus plafon diatas Rp 50 juta).

Baca Juga: Proses Pencairan Cepat, Ajukan Pinjaman Uang di KUR Mandiri 2023 Lengkapi Syaratnya dan Cek Bunga 3 Persen

Suku Bunga KUR BRI 2023

Untuk ketentuan suku bungan KUR BRI 2023 yang telah ditetapkan oleh Direktur Utama BRI, Sunarso sebagai berikut:

Pinjaman Rp10 - Rp100 juta dengan KUR BRI 2023 yaitu 6 persen efektif per tahun.

Pinjaman di bawah Rp10 juta, yaitu 3 persen efektif per tahun.

Sebagai catatan, pinjaman diatas Rp 10 Juta, Bunga akan naik menjadi 7 persen di pinjaman KUR yang kedua kalinya. Kemudian naik 8 persen untuk pinjaman yang ketiga dan seterusnya sampai ke 9 persen.

Tabel Angsuran KUR BRI 2023 Plafon Rp 50 Juta

Berikut daftar tabel angsuran pinjaman KUR BRI 2023 Rp 50 juta tanpa jaminan yang bisa dipilih untuk UMKM melakukan pinjaman.

Pinjaman KUR BRI 2023 Rp50 juta

12 bulan: Rp 4.303.321

18 bulan: Rp 2.911.587

24 bulan: Rp 2.216.031

36 bulan: Rp 1.521.097

Itulah informasi Pemilik KTP ini bisa ajukan KUR BRI 2023 plafon Rp 50 juta tanpa jaminan, segera cek tabel angsuran dan syarat mengajukan pinjaman di sini.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler