Cara Membuat Cilok, Lengkap dengan Resep Pelengkap Saus Kacang, Kenyal dan Kaya Rasa

23 Agustus 2021, 16:50 WIB
Ilustrasi Cilok kenyal dengan pelengkap saus kacang agar lebih kaya rasa. /Tangkap layar YouTube/Uli's Kitchen

BERITA DIY - Cilok atau aci dicolok (ditusuk) merupakan camilan khas Jawa Barat yang terbuat dari bahan utama tepung aci atau tapioka. Cilok biasanya dihidangkan dengan pelengkap seperti sambal atau saus kacang.

Cilok sendiri memiliki bentuk bulat mirip seperti bakso, namun bertekstur kenyal karena berbahan dasar tepung tapioka. Untuk lebih memperkaya rasa, Cilok juga dapat diberi isian daging, telur, atau abon sesuai selera.

Penambahan pelengkap seperti saus atau sambal bisa mengikuti selera. Pembaca juga dapat memakan Cilok secara langsung tanpa pelengkap lainnya.

Baca Juga: Resep Membuat Cireng Renyah dan Kenyal Anti Gagal, Olahan Tepung Tapioka Khas Bandung

Meski demikian, perbandingan adonan harus tepat agar tekstur Cilok yang didapatkan pas, tidak terlalu lembek dan terlalu keras. Berbahan dasar tepung tapioka, membuat Cilok perlu ditambah dengan tepung terigu.

Terlalu banyak menambahkan tepung terigu dapat membuat tekstur Cilok menjadi keras. Namun, jika tidak ditambah dengan tepung terigu, Cilok akan menjadi terlalu lembek.

Oleh karena itu, untuk mendapatkan tekstur yang pas, perlu mencampurkan perbandingan tepung terigu dan tepung tapioka dengan tepat. Simak cara membuat Cilok dalam artikel ini untuk mendapatkan tekstur Cilok yang kenyal dan anti gagal.

Sebelumnya, pembaca dapat menggunakan perbandingan tepung terigu dan tepung tapioka dengan hitungan 1:5. Pembaca dapat mengguanakn 50 gram tepung terigu dan 250 gram tepung tapioka.

Baca Juga: Resep Spaghetti Brulee Panggang yang Viral di Medsos, Bisa Jadi Menu Masakan Rumah

Berikut ini adalah bahan membuat Cilok yang perlu disiapkan:

  • 250 gram Tepung Tapioka
  • 50 gram Tepung Terigu
  • Air 150 ml atau secukupnya
  • Daun Seledri yang sudah diiris halus
  • Bawang Putih 2 siung
  • Garam

Cara atau resep untuk membuat Cilok anti gagal adalah berikut ini:

  1. Haluskan 2 siung bawang putih bersama garam.
  2. Rebus 150 ml air dan masukkan bumbu halus Cilok.
  3. Siapkan 250 gram tepung tapioka, 50 gram tepung terigu, dan irisan daun seledri dalam satu wadah.
  4. Setelah air bumbu mendidih, tuangkan air berbumbu ke dalam wadah tepung secara bertahap sambil mengaduk adonan.
  5. Bentuk adonan dengan tangan atau sendok sampai kalis.
  6. Bentuk bulat-bulat kecil adonan yang sudah.
  7. Rebus Cilok yang sudah dibentuk ke dalam air yang dimasak di atas api sedang.

Baca Juga: Resep Memasak Seblak Komplit dan Mudah: Ada Ayam, Sosis, dan Makaroni

Cilok yang sudah matang luar dan dalamnya dapat diketahui setelah Cilok mengambang di air didihan. Cilok yang sudah mengambang dapat diangkat untuk ditiriskan kemudian dihidangkan di piring atau mangkok.

Sebagai pelengkap agar Cilok semakin nikmat, pembaca dapat membuat saus kacang dengan cara menghaluskan kacang dan ditambahkan air secukupnya hingga bertekstur saus. Berikutnya pembaca dapat menambahkan kecap dan cabai halus untuk memperkaya rasa.

Itulah cara untuk membuat Cilok dengan pelengkap saus kacang yang cocok untuk dimakan untuk menemani belajar dan kerja. Pelengkap bisa ditambahkan sesuai dengan selera pembaca.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler