Selamat Jalan untuk Selamanya, Yan Harahap Berduka Cita Atas Meninggalnya Ibunda Benny K Harman

7 Mei 2021, 16:31 WIB
Politisi Partai Demokrat Yan Harahap berudka cita atas meninggalnya Ibunda Benny K Harman /Twitter/@YanHarahap

BERITA DIY -  Kabar duka selimuti tanah air, Khatarina Ulus Kabur, Ibunda Benny K Harman anggata DPR Fraksi Partai Demokrat meninggal dunia.

Kabar meninggalnya ibunda Benny dikabarkan oleh Partai Demokrat dan beberapa rekan anggota dewan sesama fraksi Partai Demokrat.

Salah satunya Yan Harahap mengucapkan duka cita atas meninggalnya ibunda Benny K Harman melalui akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Kabar Sedih Datang dari Dunia Hiburan Tanah Air, Ruben Onsu Minta Doa untuk Kesembuhan Komedian Sapri

"Turut berduka yg mendalam atas meninggalnya Ibunda bang @BennyHarmanID"

Dalam cuitan Yan, ia memberikan informasi yang lengkap tentang meninggalnya ibunda Benny K Harman.

"Telah meninggal Ibu Khatarina Ulus Kabur, Jumat 7/5/2021, 13.45 di RS Siloam, KUPANG." tulis Yan Harahap melalui Twitter pribadinya @YanHarahap

Baca Juga: Regina Ivanova Sampaikan Kabar Duka, Raditya Oloan Wafat dan Sempat Curhat di Postingan Instagram Terakhir

Yan mengatakan jenazah akan disemayamkan di rumah Benny K Harman di Noelbaki, Kupang. Besoknya akan dibawa ke Ruteng di Iteng, Satar Mese, Manggarai, NTT.

"Disemayamkan dirumah Bpk BENNY K. HARMAN di Noelbaki, Kupang. Besok dibawa ke Ruteng di Iteng, Satar Mese, Manggarai, NTT" pungkas Yan Harahap.

Partai yang membawa Benny K Harman menjadi anggota dewan, Partai Demokrat turut memberikan ucapan duka cita atas meninggalnya Khatarina Ulus Kabur.

Baca Juga: Kabar Duka Menerpa Pemain Sinetron Ikatan Cinta, Pemeran Nino Berduka Cita atas Meninggalnya Raditya Oloan

"Turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya Ibunda Bang @BennyHarmanID, Ibu Khatarina Ulus Kabur, Jumat, 7 Mei 2021, Pkl 13.45 WITA." tulis patai Demokrat di akun instagramnya, @PDemokrat 7 Mei 2021.

Partai yang diketuai Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ini juga mendoakan agar seluruh keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran.

"Semoga Tuhan YME menerima seluruh kebaikannya & memberikan surga kepadanya, serta memberi kekuatan bagi keluarga yg ditinggalkan. Amin" tambahnya.

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: Twitter @YanHarahap

Tags

Terkini

Terpopuler