Cara Screenshots Layar Laptop atau PC Windows dan MacOS

- 3 November 2020, 15:30 WIB
Ilustrasi keyboard
Ilustrasi keyboard /Pixabay/StockSnap

BERITA DIY - Tangkapan layar atau screenshot merupakan salah satu fitur penting dalam sistem operasi komputer mampun smartphone. Tentunya screenshot yang dilakukan di Android dengan Windows memiliki cara yang berbeda.

Kali ini Berita DIY merangkum dari berbagai sumber bagaimana cara melakukan screenshot pada perangkat komputer atau leptop dengan sistem operasi Windows atau MacOS.

Baca Juga: Cara Mudah Hapus Akun Instagram Secara Permanen

1. Cara screenshoot di PC atau Leptop dengan sistem operasi Windows

Untuk sistem Windows sudah disediakan fitur bawaan screenshot melalui papan ketik (keyboard). Kamu bisa gunakan tombol PrtScr (Print Screen) terletak di deret atas sebelah kanan. Ada beberapa cara untuk menggunkan tombol tersebut dengan fungsi yang berbeda jika dikombinasikan dengan tombol lain.

  • Tekan PrtScr

Cara ini akan menyalin seluruh layar tampilan di clipboard, kemudian membutuhkan program lain yang compatibel untuk menampilkan gambar, seperti Paint atau Miscrosoft Word dengan cara 'Ctrl+V'. Screenshot ini tidak akan otomatis tersimpan dalam folder.

  • Tekan Alt+PrtScr

Cara ini hanya akan menyalin gambar pada program yang sedang aktif. Jika pada tampilan dashboard ada dua aplikasi yang sedang berjalan, kamu bisa mengambil screenshoot pada salah satu tampilan aplikasi.

Jika kamu membutuhkan untuk menyimpannya dalam bentuk file, kamu perlu membuka aplikasi 'Paint' atau edit foto lainnya, kemudian 'Paste'.

Baca Juga: Cara Hapus Akun Twitter Secara Permanen

  • Tekan Windows+PrtScr

Kombinasi keypad ini akan menyimpan langsung seluruh gambar tangkapan layar sebagai file gambar format .png. Untuk membuka hasil tangkapan layar kamu perlu membuka File Explorer di folder 'Pictures' dalam subfolder 'Screenshots'.

  • Tekan Windows+Shift+S

Cara ini bisa berfungsi pada sistem operasi Windows 10 terbaru. Ketika tombol tersebut akan menampilkan tampilan layar redup sebagai tanda fungsi screenshot sedang berfungsi.

Kamu hanya perlu mengarahkan dan menahan kursor yang bertanda plus untuk menyeleksi bagian layar yang ingin dijadikan gambar. Setelah itu pindah ke Paint dengan 'Paste' untuk menyalin gambar  dari clipboard.

Baca Juga: Cara Menghapus Akun Telegram Secara Permanen

Atau bisa juga terlebih dahulu membuka aplikasi Snipping Tool bawaan Windows, kamu tinggal mengetikkan 'Snipping Tool' di kolom pencarian Windows.

Caranya mengambil gambar sama halnya dengan mengarahkan dan menahan kursor yang bertanda plus. Setelah memilih bagian yang diseleksi tangkapan layar otomatis akan masuk ke aplikasi Snipping Tool dan bisa langsung diedit juga untuk disimpan menjadi format .jpeg, .png, .GIF, atau HTML.

Tomobol PrtScr hanya akan berfungsi jika dibagian setting PC atau Leptop sudah mengaktifkan fungsi Keyboard Print Screen shorcut.

2. Cara Screenshot di sistem operasi MacOS

  • Command+Shift+3

Shortcut keyboard ini akan menghasilkan tangkapan layar secara menyeluruh.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x