Rekomendasi Aplikasi Struk Belanja Dapat Uang Gratis dari Cashback Belanja Online, Simak Cara Tukarnya

1 Juni 2022, 17:54 WIB
Ilustrasi. Rekomendasi aplikasi cashback struk belanja untuk mengubahnya dan mendapat uang secara gratis beserta langkah penukaran via aplikasi Snapcart. /Unsplash/Simon Kadula

BERITA DIY - Rekomendasi aplikasi struk belanja jadi uang dengan cashback beserta cara tukarkan struk lewat aplikasi Snapcart.

Beberapa aplikasi cashback struk belanja ini cocok bagi Anda yang gemar berbelanja agar lebih hemat dan sekaligus mendapatkan untung.

Diketahui sudah banyak aplikasi struk belanja yang dapat ditukarkan dengan metode cashback, yaitu strategi bisnis untuk menarik lebih banyak pembeli.

Baca Juga: Cara Lengkap Buat Daftar Playlist Lagu Spotify di Receiptify Mirip Struk Belanja yang Lagi Viral

Dengan metode cashback ini, pembeli akan diberikan keuntungan berupa uang setelah selesai melakukan transaksi.

Untuk mendapatkan cashback, pemilik usaha atau bisnis akan menyertakan syarat-syarat yang harus dipenuhi calon pembeli.

Dengan adanya aplikasi cashback struk belanja, akan memudahkan pembeli dalam penukaran dan klaim hadiah yang didapatkan.

Baca Juga: Link dan Cara Main Poki Games yang Viral di TikTok, Daftar Jenis Game Tanpa Harus Download Aplikasi

Berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi cashback struk belanja untuk mendapatkan uang secara gratis:

1. Shopback

Shopback merupakan aplikasi cashback struk saat berbelanja di swalayan atau toko juga memberikan kode promo, voucher dan diskon.

Aplikasi ini juga memungkinkan untuk mendapatkan cashback di berbagai toko online seperti Lazada, Shopee dan Tokopedia.

2. Fave Deals

Fave Deals adalah aplikasi cashback struk belanja yang dikembangkan oleh Fave Group dan menawarkan diskon dan voucher untuk penggunanya.

Selain itu, adanya fitur pemberitahuan koleksi dan promo terbaru, dapat memudahkan calon pembeli untuk memilih sebelum membelinya.

Anda bisa melihat dan memilih terlebih dahulu berbagai fasilitas dan layanan tempat menginap karena terdapat fitur review dan berbagai promo.

Baca Juga: Download Lagu MP3 Gratis Tanpa Ubah Video YouTube ke Audio di Savefromnet dan MP3 Juice, Unduh Musik di Sini

3. Snapcart

Aplikasi Snapcart dapat Anda gunakan untuk menukarkan struk belanja menjadi uang digital dengan cara yang mudah.

Anda hanya perlu foto struk belanja dari swalayan atau toko, setelah sudah dikonfirmasi akan secara otomatis mendapatkan koin yang dapat digunakan kembali.

Berikut ini langkah-langkah penukaran struk belanja menjadi uang lewat aplikasi Snapcart:

- Cari produk di swalayan terdekat yang termasuk kategori promo di aplikasi Snapcart.

- Jika sudah membeli barang, simpan struk belanjaan.

- Buka aplikasi Snapcart.

- Foto struk belanja menggunakan fitur yang ada di aplikasi Snapcart.

- Apabila terdapat struk belanja yang panjang, Anda dapat memisahkannya dan membaginya menjadi beberapa foto.

- Setelah itu, tunggu untuk proses validasi.

- Uang digital dapat ditukarkan menjadi uang tunai apabila telah mencapai batas minimum pengambilan.

Baca Juga: Link Download Ni No Kuni Cross World APK untuk PC dan Android GRATIS

Itulah rekomendasi aplikasi cashback struk belanja untuk mendapat uang secara gratis beserta langkah penukaran via aplikasi Snapcart.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler