Tabel KUR Mandiri Oktober 2023 Pinjaman Rp 100 Juta Angsuran 1 Jutaan, Ini Syarat Tanpa Jaminan TERBARU

- 5 Oktober 2023, 12:05 WIB
tabel KUR Mandiri Oktober 2023 pinjaman Rp 100 juta angsuran Rp 1 jutaan dan syarat pinjaman tanpa jaminan.
tabel KUR Mandiri Oktober 2023 pinjaman Rp 100 juta angsuran Rp 1 jutaan dan syarat pinjaman tanpa jaminan. /BeritaDIY/Sani Charoni/HO. Bank Mandiri KCP Amir Pattinama Sleman

Masyarakat bisa mengajukan pinjaman KUR Mandiri Oktober 2023 tanpa jaminan, dengan syarat plafon maksimal Rp 100 juta.

Pinjaman dengan plafon di atas Rp 100 juta wajib melampirkan jaminan seperti tanah atau bangunan dan/atau kendaraan bermotor, dibuktikan dengan SHM dan/atau BPKB.

Sebelum mengetahui syarat mengajukan KUR Mandiri Oktober 2023, simak dulu rincian suku bunga yang berlaku tahun ini, berikut ini:

1. Bunga 3 % efektif per tahun untuk pinjaman maksimal Rp 10 juta

2. Bunga 6-9 % efektif per tahun untuk pinjaman di atas Rp 10 juta sampai Rp 500 juta, dengan rincian sebagai berikut:

  • bunga 6 % efektif per tahun untuk pengajuan pertama
  • bunga 7 % efektif per tahun untuk pengajuan kedua
  • bunga 8 % efektif per tahun untuk pengajuan ketiga
  • bunga 9% efektif per tahun untuk pengajuan keempat

Baca Juga: Tabel KUR Mandiri 2023 Tanpa Jaminan, Syarat Pinjaman Rp 500 Juta, dan Cara Pinjam Uang di Bank Non Online

Berikut rincian syarat yang harus dipenuhi untuk calon debitur yang ingin mengajukan pinjaman KUR Mandiri Oktober 2023:

- Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah

- TKI boleh mengajukan pinjaman saat berusia minimal 18 tahun, dengan melampirkan surat pernyataan calon debitur dan surat izin orang tua

- Punya usaha yang sudah beroperasi minimal 6 bulan

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah