Berapa Jumlah Uang Bantuan PKH per Orang 2023? Cek Jadwal Pencairan Bansos Per Tahap DI SINI

- 2 Juni 2023, 10:20 WIB
Ilustrasi - Berapa jumlah nominal bansos PKH yang diterima per orang 2023 dan jadwal penyaluran.
Ilustrasi - Berapa jumlah nominal bansos PKH yang diterima per orang 2023 dan jadwal penyaluran. /UNSPLASH/@belart84

BERITA DIY - Simak informasi berapa jumlah uang bantuan PKH per orang yang diterima di tahun 2023 lengkap dengan jadwal pencairan bansos per tahap berikut ini.

Masyarakat tentunya sangat mengharapkan program pemerintah yang mampu menyejahterakan kehidupan. Salah satunya program bantuan sosial (bansos) yang diberikan kepada keluarga miskin (KM).

Pada tahun 2023 ini, salah satu bansos yang akan cair ke kepada KM yang terdaftar di link DTKS Kemensos sebagai KPM atau Keluarga Penerima Manfaat adalah Program Keluarga Harapan.

 

Lantas, berapa jumlah uang yang akan diterima per orang yang terdaftar sebagai penerima bansos PKH di tahun 2023.

Baca Juga: Alhamdulillah BLT BPNT 2023 Rp2,4 Juta Cair Juni, Cek Daftar Penerima Bansos di Link cekbansos.kemensos.go.id

Sebagai informasi, perlu diketahui bahwa bansos PKH merupakan program bantuan peningkatan kesejateraan di bidang pendidikan hingga kesehatan yang diberikan kepada tujuh kategori penerima.

 

Setiap kategori penerima bansos PKH ini akan menerima nominal yang berbeda-beda, mulai dari Rp225 ribu hingga Rp750 ribu.

Berikut rincian besaran jumlah bantuan PKH yang akan diterima per orang per tahapnya berdasarkan kategori, selengkapnya.

- Kategori Balita: Rp750 ribu per tahap

- Kategori Ibu Hamil: Rp750 ribu per tahap

- Kategori Lansia: Rp600 ribu per tahap

- Kategori Penyadang disabilitas: Rp600 ribu per tahap

Baca Juga: Cara Mengajukan KUR BRI 2023 Ini Syarat Pinjaman Kredit Bank BRI Pinjam Uang Rp100 Juta Berapa Bunganya?

- Kategori Anak SD: Rp225 ribu per tahap

- Kategori Anak SMP: Rp375 ribu per tahap

- Kategori Anak SMA: Rp500 ribu per tahap

 

Bansos PKH ini cair melalui bank Himbara dan kantor pos. Jika hingga batas waktu tertentu bansos tidak segera dicairkan maka penyaluran akan diambil alih oleh Kantor Pos.

Sementara Kantor Pos akan menyalurkan bansos melalui tiga skema penyaluran yaitu sebagai berikut.

- KPM datang langsung ke Kantor Pos membawa undangan

- Kantor Pos menyalurkan bansos secara kolektif ke KPM

- Kantor Pos menyalurkankan door to door ke KPM

Baca Juga: Cair hingga Rp100 Juta, Ini Cara Pinjam Uang di BCA Mobile Tanpa Jaminan dan Syarat Pinjol Bunga 1 Persen

Adapun penyaluran bansos PKH di tahun 2023 ini dicairkan dalam empat tahap pencairan yaitu setiap tiga bulan sekali dengan rincian jadwal sebagai berikut.

 

Jadwal pencairan bansos PKH 2023

- Tahap 1: Januari, Februari dan Maret

- Tahap 2: April, Mei dan Juni

- Tahap 3: Juli, Agustus, dan September

- Tahap 4: Oktober, November dan Desember

KPM juga bisa melakukan cek daftar nama penerima bansos PKH 2023 ini melalui link cekbansos.kemensos.go.id, siapkan KTP untuk beberapa data penting yang harus diinput.

Demikian informasi berapa jumlah uang bantuan PKH per orang yang diterima di tahun 2023 lengkap jadwal pencairan bansos per tahap.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x