Bansos PKH Tahap 3 Kapan Cair Tangal Berapa Juli 2024? Cek Jadwal Pencairan dan Status Penerima DI SINI

1 Juli 2024, 14:04 WIB
Bansos PKH tahap 3 kapan cair tanggal berapa Juli 2024 beserta cara cek jadwal pencairan dan status penerima di cekbansos.kemensos.go.id. /Pixabay/IqbalStock

BERITA DIY - Bansos PKH tahap 3 kapan cair tanggal berapa Juli 2024? Simak cara cek jadwal pencairan dan status penerima secara online lewat cekbansos.kemensos.go.id, di sini.

Kementerian Sosial (Kemensos) akan menyalurkan bantuan sosial program keluarga harapan atau Bansos PKH tahap 3 mulai Juli 2024 ini, dalam bentuk uang tunai senilai Rp 225 ribu sampai Rp 750 ribu per penerima.

Bansos PKH tahap 3 ini diransfer langsung ke nomor rekening penerima yang menggunakan buku tabungan BNI, BRI, BTN, dan Bank Mandiri.

Sedangkan penerima Bansos PKH tahap 3 yang tidak memliki nomor rekening di atas bisa mengambil bantuan uang ini lewat Kantor Pos.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Juli 2024 Kapan Cair Lewat HP & Daftar Penerima Bantuan PKH 225 Ribu-375 Ribu, Login Ke Sini!

Masyarakat bisa cek penerima Bansos PKH tahap 3 yang cair mulai Juli 2024 ini melalui link cekbansos.kemensos.go.id atau Aplikasi Cek Bansos dari Kemensos.

Lantas, Bansos PKH tahap 3 kapan cair dan tanggal berapa pada Juli 2024 ini?

Jadwal Pencairan Bansos PKH Tahap 3

Sebagaimana diketahui, Bansos PKH cair dalam 4 tahap selama setahun, yakni setiap 3 bulan sekali melalui Himbara dan Kantor Pos.

Bansos PKH tahap 3 cair pada Juli 2024 hingga September 2024. Meskipun demikian, hingga berita ini diturunkan, pemerintah belum mengumumkan bantuan ini kapan cair dan tanggal berapa.

Masyarakat bisa cek jadwal pencairan Bansos PKH tahap 3 atau cair tanggal berapa, dengan cara sebagai berikut:

Baca Juga: Apakah PKH Sudah Cair Hari Ini 2024? Cek Daftar Penerima Bansos Program Keluarga Harapan Online

1. Cek nomor rekening Himbara secara berkala

2. Menanyakan surat undangan pencairan di Kantor Pos

Jadwal pencairan Bansos PKH tahap 3 ini cair bulan apa juga bisa dicek melalui menu progres penyaluran di link cekbansos.kemensos.go.id.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH Tahap 3

Berikut cara cek status penerima Bansos PKH tahap 3 yang cair mulai Juli 2024 ini di link cekbansos.kemensos.go.id:

1. Kunjungi link cekbansos.kemensos.go.id

2. Pilih alamat sesuai KTP

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH Tahap 3 2024 Pencairan Juli-Agustus, Input Data KTP ke Link DTKS Kemensos

3. Masukkan nama lengkap

4. Masukkan kode huruf

5. Klik "Cari Data"

Lalu akan muncul info apakah masyarakat terdaftar sebagai penerima Bansos PKH dan progres pencairannya.

Nominal Uang dari Bansos PKH Tahap 3

Bansos PKH diberikan kepada 10 juta penerima dengan nominal Rp 900 ribu -Rp 3 juta per tahun. Ada 7 kategori penerima bantuan ini. Satu keluarga dibatasi maksimal hanya ada empat kategori penerima yang berbeda.

Berikut rincian nominal uang yang didapatkan masyarakat jika terdaftar sebagai penerima Bansos PKH tahap 3:

1. Ibu hamil/nifas: Rp3 juta/tahun atau Rp750 ribu/tahap

Baca Juga: Cara Cek Bansos PKH 2024 Kapan Cair Tahap 3? Ini Jadwal Pencairan dan Nominal Bantuan Kemensos Terbaru

2. Anak balita: Rp3 juta/tahun atau Rp750 ribu/tahap

3. Penyandang difabilitas berat: Rp2,4 juta/tahun atau Rp600 ribu/tahap

4. Lansia: Rp2,4 juta/tahun atau Rp600 ribu/tahap

5. Anak SD/sederajat: Rp900 ribu/tahun atau Rp225 ribu/tahap

6. Anak SMP/sederajat: Rp1,5 juta/tahun atau Rp375 ribu/tahap

7. Anak SMA/sederajat: Rp2 juta/tahun atau Rp500 ribu/tahap

Itulah info Bansos PKH tahap 3 kapan cair tanggal berapa Juli 2024 beserta cara cek jadwal pencairan dan status penerima di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler