Cara Daftar Online KUR BRI 2024 DANA Rp 50 Juta - Rp 100 Juta Bebas Pilih Tenor, Ini Tips Bisa Cepat CAIR

4 Maret 2024, 15:29 WIB
Ilustrasi - Cara daftar online KUR BRI 2024 dana pinjaman Rp 50 juta sampai Rp 100 juta dengan bebas pilih tenor dan tips supaya bisa cepat cair. /Facebook.com/@Tiyas Alesa/Edited BERITA DIY Irsa Ardia

BERITA DIY - Simak cara daftar online KUR BRI 2024 dana pinjaman Rp 50 juta sampai Rp 100 juta dengan bebas pilih tenor dan tips supaya bisa cepat cair.

Pinjaman KUR BRI merupakan salah satu program kredit yang cukup populer di masyarakat umum.

Dibuka kembali sejak bulan Januari 2024 lalu, masyarakat bisa mendapatkan dana pinjaman yang cukup besar yaitu Rp 50 juta hingga Rp 100 juta tanpa jaminan tambahan.

Selain tanpa jaminan, pinjaman tersebut bisa didapatkan dengan bebas pilih tenor sampai 5 tahun.

Baca Juga: KUR Mandiri 2024 Rp 50 Juta Sudah Dibuka untuk Umum, Ajukan Online di Mana? Ini Daftar Berkas Wajib Ada

Untuk dapat pinjaman KUR BRI 2024 sendiri pun bisa dilakukan dengan cara daftar online di link kur.bri.co.id.

Namun sebelum daftar online tersebut, supaya pinjaman KUR BRI 2024 bisa cair harus penuhi syarat berikut ini terlebih dahulu, antara lai:

  • Memiliki usaha yang produktif dan layak mendapatkan pinjaman.
  • Usaha telah aktif berjalan minimal 6 bulan.
  • Tidak memiliki kredit produktif lain kecuali pinjaman konsumtif.

Setelah itu siapkan beberapa berkas untuk pengurusan administrasi KUR BRI 2024 antara lain:

Baca Juga: DANA KUR BRI 2024 Rp 30 Juta - 50 Juta Cicilan per Bulan Berapa? Ini Tabel Angsuran Pinjaman

  • e-KTP
  • Kartu Keluarga
  • Akta Nikah
  • NIB atau Surat Keterangan Usaha (Kelurahan, RT/RW)
  • Pinjaman di atas Rp50.000.000 wajib memiliki NPWP

Kemudian daftar online KUR BRI 2024 pada link kur.bri.co.id dilakukan dengan cara yaitu:

  1. Buka link kur.bri.co.id,
  2. Pilih "Ajukan Pinjaman", dan login pakai email dan isi.
  3. Apabila belum memiliki akun, maka pilih "Daftar" terlebih dahulu.
  4. Baca ketentuan dan syarat, klik "Saya adalah nasabah BRI".
  5. Kemudian "Setuju dan Ajukan Pinjaman", lalu "Im not a Robot".
  6. Isi data diri dan usaha serta unggah dokumen yang diminta.
  7. Klik selanjutnya untuk masuk ke halaman pengajuan dan isi data.
  8. Klik hitung angsuran untuk melihat angsuran akan dibayar dan ajukan pinjaman.

Baca Juga: Panduan Lengkap Pengajuan KUR Syariah Pegadaian 2024, Bisa Cair Rp 50 Juta: Cek Syarat dan Tabel Angsuran

Adapun beberapa tips supaya pinjaman KUR BRI 2024 bisa cepat cair yaitu sebagai berikut:

  1. Memiliki usaha yang termasuk dalam penerima prioritas KUR yaitu pertanian, perikanan, peternakan, dan perkebunan.
  2. Usaha memiliki penghasilan yang cukup dan sesuai dengan plafon yang diajukan.
  3. Seluruh berkas memiliki foto yang jelas namun dengan ukuran yang tidak melebihi kapasitas.
  4. Siapkan tempat usaha supaya dapat dinilai layak saat dilakukan survei oleh pihak bank.
  5. Pastikan sudah selesai dengan pinjaman produktif sebelumnya.

Demikian cara daftar online KUR BRI 2024 dana pinjaman Rp 50 juta sampai Rp 100 juta dengan bebas pilih tenor dan tips supaya bisa cepat cair.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler