Pengajuan Mudah, Ini Tabel dan Syarat Pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 Juta Cicilan Rp1 Jutaan per Bulan

2 Mei 2023, 10:10 WIB
Simak tabel dan syarat pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta cicilan Rp1 jutaan per bulan serta cara pengajuan kredit terbaru. /BeritaDIY/HO/BankBRI Kanca Bantul/Ananda Lukita

BERITA DIY - Berikut tabel dan syarat pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta cicilan Rp1 jutaan per bulan serta cara pengajuan kredit terbaru.

Kredit Usaha Rakyat atau KUR disalurkan pemerintah melalui sejumlah bank termasuk BRI dengan tujuan memberikan kemudahan akses pinjaman modal usaha.

Program KUR BRI 2023 telah dibuka sejak bulan April melalui tiga jenis pinjaman yakni KUR Mikro, KUR Super Mikro, dan KUR Kecil.

Dari ketiga jenis KUR BRI 2023, pinjaman KUR Mikro cukup favorit karena menawarkan plafon hingga Rp100 juta.

Baca Juga: BNI Beri Pinjaman KUR 2023 hingga Rp 50 Juta 3 Hari Langsung Cair, Ini Cara Daftar dan Syaratnya

Anda yang ingin ajukan pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta wajib simak tabel angsuran dan syarat lengkapnya melalui artikel ini.

Sebagai informasi, program KUR BRI 2023 menetapkan bunga 6 persen untuk pinjaman baru.

Sementara pengajuan pinjaman kedua dibebankan bunga 7 persen dan naik 1 persen untuk pinjaman ketiga sampai keempat.

Baca Juga: Mudah! Ini Syarat Ajukan KUR BRI 2023 Rp100 Juta Tanpa Jaminan, Daftar Online di kur.bri.co.id Apa Masih Bisa?

Berikut syarat pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta terbaru selengkapnya:

1. Belum pernah menerima kredit/pembiayaan investasi/modal kerja komersial, kecuali:

- Kredit konsumsi untuk keperluan rumah tangga;

- Kredit skema/skala ultra mikro atau sejenisnya; dan/atau

- Pinjaman pada perusahaan layanan pendanaan bersama berbasis teknologi informasi atau perusahaan pembiayaan berbasis digital.

- Waktu pendirian usaha minimal 6 bulan

Baca Juga: Selamat! KUR Mandiri 2023 Rp 500 Juta Cair ke Pemilik KTP Jenis Ini, Cek Syarat Tanpa Jaminan & Tabel Pinjaman

2. Melengkapi dokumen:

- Identitas (e-KTP/surat keterangan pembuatan e-KTP, KK, akta nikah)

- Memiliki NIB atau surat keterangan usaha (Kelurahan, RT/RW) atau surat keterangan domisili usaha.

- Untuk plafon di atas Rp.50 juta wajib memiliki NPWP.

Baca Juga: Tabel KUR Mandiri 2023 Cicilan Rendah Plafon Rp100 Juta Tanpa Jaminan, Ini Syarat dan Cara Daftar Tanpa Online

Berikut tabel angsuran KUR BRI 2023 Rp100 juta terbaru selengkapnya:

- Pinjaman Rp100 juta tenor 12 bulan angsuran Rp8,606,700 per bulan

- Pinjaman Rp100 juta tenor 18 bulan angsuran Rp5,823,200 per bulan

- Pinjaman Rp100 juta tenor 24 bulan angsuran Rp4,432,100 per bulan

- Pinjaman Rp100 juta tenor 36 bulan angsuran Rp3,042,200 per bulan

- Pinjaman Rp100 juta tenor 48 bulan angsuran Rp2,348,600 per bulan

- Pinjaman Rp100 juta tenor 60 bulan angsuran Rp1,933,300 per bulan

Baca Juga: Info KUR BRI 2023 Hari Ini: Syarat Pinjaman Rp 50 Juta Tanpa Jaminan, Tabel Angsuran, Daftar di kur.bri.co.id?

Untuk mengajukan pinjaman KUR BRI 2023, Anda bisa membawa dokumen berkas yang dibutuhkan langsung ke Kantor Unit atau Cabang BRI terdekat.

Pihak bank akan melakukan verifikasi dan cek kelayakan pengajuan pinjaman KUR BRI 2023. Proses ini biasanya memakan waktu 3-5 hari kerja sebelum diputuskan pengajuan diterima atau tidak.

Apabila pengajuan pinjaman Anda lolos, maka Anda akan diberikan buku tabungan dan kartu ATM baru yang berisi uang KUR BRI 2023.

Demikian informasi tabel dan syarat pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta cicilan Rp1 jutaan per bulan serta cara pengajuan kredit terbaru.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler