Jadwal Pelayanan SIM Keliling Kabupaten Kulon Progo

3 September 2020, 09:52 WIB
Jadwal Pelayanan SIM kabupaten Kulon Progo /https://satlantaspolreskulonprogo.com/

 

BERITA DIY - Bagi anda masyarakat kabupaten Kulon Progo yang ingin memperpanjang Surat Izin Mengemudi atau SIM, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kulon Progo menyediakan layanan SIM Keliling.

SIM Keliling merupakan layanan perpanjangan SIM baik SIM C maupun SIM A yang tempat pelaksanaanya di Bus SIM Keliling yang tempatnya terjadwal di tempat keramaian dan kecamatan wilayah Kulon Progo secara mobile.

Berikut jadwal dan lokasi pelayanan SIM Masuk Desa (SIMMADE) Kabupaten Kulon Progo

  1. Setiap Senin bertempat di Balai Desa Bugel Kulon Progo pukul 08.00-12.00.
  2. Setiap Selasa bertempat di Lapangan Cangkring Kulon Progo pukul 08.00-12.00.
  3. Setiap Rabu, bertempat di Balai Desa Sentolo Kulon Progo pukul 08.00-12.00.
  4. Setiap Kamis, bertempat di Embung Krapyak Kalibawang Kulon Progo pukul 08.00-12.00.
  5. Setiap Sabtu, bertempat di Pasar Baru Sentolo Kulon Progo pukul 08.00-12.00.

Baca Juga: Jadwal Layanan SIM Masuk Desa Kabupaten Bantul Bulan September 2020

Prosedur pelayanan SIM Keliling ini adalah anda harus melakukan pendaftaran, selanjutnya melengkapi administrasi persyaratan, kemudian anda akan diminta untuk identifikasi foto. Terakhir anda tinggal menunggu petugas mencetak SIM terbaru milik anda.

Sedangkan untuk pelayanan SIM di SATPAS 1450 dilayani setiap hari senin dan selasa pukul 08.00 sampai pukul 12.00 WIB dan pada hari Sabtu 08.00 hingga pukul 11.00 WIB.

Pelayanan di Mal Pelayanan Publik dilakukan setiap hari Senin hingga Jumat pukul 08.00 sampai dengan pukul 12.00 WIB. Terakhir pelaksanaan SIM Keliling Menoreh dilakukan setiap hari Sabtu, pukul 18.00 sampai 21.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Layanan Sim Masuk Desa Kabupaten Sleman Bulan September 2020

Bagi anda yang akan memperpanjang SIM di SATPAS Polres Kulon Progo jangan lupa untuk membawa persyaratan berupa KTP asli yang sah, Fotokopi KTP, Serat keterangan sehat dan surat lulus tes psikologi.

Selanjutnya ikuti prosedur perpanjangan SIM yang tertera di sana, mulai dari penyerarah berkas, pembayaran, pendaftaran, identifikasi, pengambilan foto, sidik jari dna tangan tangan kemudian tunggu hingga SIM anda dicetak ole petugas.

Jadwal ini bisa sewaktu-waktu berubah. Pastikan untuk telah menyiapkan syarat kelengkapan perpanjangan SIM agar anda tidak terlambat melalukan perpanjangan dan waktu yang anda gunakan efektif.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler