Apa itu BI Checking atau SLIK OJK dan Tips Lolos agar Skor Tidak Jelek dan Masuk Daftar Hitam

- 7 Februari 2024, 14:45 WIB
Ilustrasi Cara mudah lolos BI Checking
Ilustrasi Cara mudah lolos BI Checking /unsplash/nindyanggita

BERITADIY - Simak apa itu BI Checking atau SLIK OJK dan tips lolos agar skor tidak jelek dan masuk daftar hitam di sini.

Beberapa hari lalu ramai di media sosial X (Twitter) melalui unggahan akun @sosmedkeras yang berisikan tentang cuitan seseorang yang bercerita bahwa ada pendaftar di perusahaannya yang gagal diterima kerja.

Menurut cuitannya. alasan pendaftar gagal diterima di perusahaan tersebut karena tidak lolos BI Checking atau yang sekarang disebut SLIK.

Sebelum membahas tentang cara agar bisa lolos dari BI Checking atau SLIK keahui terlebih dahulu apa itu BI Checking atau SLIK.

Baca Juga: Bukan OJK, Ini Cara Lapor Jika Nomor HP Dijadikan Kontak Darurat Pinjol Orang Tak Dikenal

Apa Itu BI Checking?

BI Checking atau sekarang disebut SLIK( Sistem Layanan Informasi Keuangan) merupakan informasi individual debitur yang mana berisikan catatan historis tentang lancar atau tidaknya pembayaran individu terhadap kredit yang ia miliki.

BI Checking dulunya adalah layanan Sistem Informasi Debitur(SID) berisikan tentang identitas debitur, pemilik dan pengurus badan usaha yang jadi debitur, jumlah pembiayaan yang diterima, dan riwayat pembayaran cicilan kredit sampai kredit macet.

Bank dan lembaga keuangan yang terdaftar di dalam Biro Informasi Kredit (BIK) bisa mengakses seluruh informasi di SID.

Mengutip dari ojk.go.id, BI Checking berubah nama menjadi SLIK( Sistem Layanan Informasi Keuangan) karena fungsi pengawasan perbankan sudah tidak lagi berada di bawah BI melainkan pada OJK.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x