Apa Itu Mamat Gun Shop, Apakah Benar Komika Mamat Alkatiri Owner Toko Senjata Rakitan Mamat Gun Shop?

7 Januari 2024, 11:30 WIB
Ilustrasi- Komika Mamat Alkatiri, apa itu Mamat Gun Shop, apakah benar komika Mamat Alkatiri jadi owner toko senjata rakitan Mamat Gun Shop yang tersebar di Indonesia. /Tangkap layar Instagram.com/@mamat_alkatiri

BERITA DIY - Informasi apa itu Mamat Gun Shop, apakah benar komika Mamat Alkatiri menjadi owner toko senjata rakitan Mamat Gun Shop yang tersebar di Indonesia.

Mamat Gun Shop menjadi topik pembahasan yang viral baru-baru ini di berbagai media sosial seperi TikTok, IG, dan Twitter.

Sebenarnya apa itu Mamat Gun Shop yang kerap dikaitkan dengan seorang komika bernama Mamat Alkatiri?

Apakah benar komika Mamat Alkatiri menjadi owner toko senjata rakitan yang kini tersebar masif bukan hanya di Indonesia, bahkan di luar negeri sekalipun.

Mamat Gun Shop diklaim memiliki toko senjata rakitan yang tersebar di seluruh penjuru dunia milik komika bernama asli Muhammad Yusran Farid, S.KG atau Mamat Alkatiri.

Baca Juga: Apa Itu Hiatus? Apakah Sama dengan Vakum dan Berapa Lama Proses Hiatus, Ini Arti dari Bahasa Gaul yang Viral

Nah, perlu diketahui bahwa Mamat Gun Shop sebenarnya adalah sekadar guyonan yang dibuat oleh para komika di Indonesia.

Memang guyonan ini kerap ditujukan untuk komika Mamat Al Katiri, yang disebut-sebut sebagai owner toko senjata senapan yang kini merajalela di Google Maps.

Tak sedikit pula warganet juga mengikuti isu guyonan para komika di Indonesia, dengan mendaftarkan toko Mamat Gun Shop di Google Maps.

Tentunya hal ini membuat toko Mamat Gun Shop seolah benar adanya di dunia nyata, dan tersebar hampir di seluruh penjuru dunia.

Seperti halnya postingan Twitter milik komika Arie Kriting @Arie_Kriting pada 6 Januari 2024 seperti berikut:

Baca Juga: Apa Arti Kata El Bucino de Sablone yang Viral di TikTok? Ternyata Ini Arti dari Sebutan Azizah Buat Arhan

"Mamat Gunshop ini sebaiknya diwaspadai Pak. Pertumbuhannya masif sekali. Kalau saran saya, sebaiknya langsung periksa orang di balik semua ini. Kita tidak mau di masa depan anak bangsa rusak karena begitu mudahnya peredaran senjata melalui perantara Mamat Gunshop ini," tulis akun @Arie_Kriting pada 6 Januari 2024.

Selain itu guyonan komika Adjis Doa Ibu tentang Mamat Gun Shop juga mampir dalam balasan postingan Instagram milik @ganjarpranowo pada 6 Januari 2024 yang meminta masukan pertanyaan untuk debat:

"Ini Pak titipan keresahan warga: Bagaimana cara para Calon Presiden untuk menghentikan penjualan senjata rakitan (baca: oleh mamatgunshop)."

Kemudian komika Mamat Alkatiri menimpali dalam unggahan Instagram story @mamat_alkatiri, "Fitnah ini semakin kemana-mana. Tiba-tiba muncul di debat capres sih sungguh tidak aman diri ini", tulis akun @mamat_alkatiri.

Itulah informasi apa itu Mamat Gun Shop, apakah benar komika Mamat Alkatiri menjadi owner toko senjata rakitan Mamat Gun Shop yang tersebar di Indonesia.***

 
Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler