Kronologi Penganiayaan Petugas PPSU Inisial Z di Jaksel Tendang dan Tabrak Pacar yang Viral di TikTok

- 10 Agustus 2022, 12:08 WIB
Update kronologi penganiayaan petugas PPSU inisal Z di Kemang, Jaksel yang tendang dan tabrak pacar inisial E yang viral di TikTok hari ini.
Update kronologi penganiayaan petugas PPSU inisal Z di Kemang, Jaksel yang tendang dan tabrak pacar inisial E yang viral di TikTok hari ini. /Instagram.com/@merekamjakarta

BERITA DIY - Cek update kronologi penganiayaan petugas PPSU di Kemang, Jakarta Selatan (Jaksel) yang tendang dan tabrak pacar viral di TikTok dan media sosial.

Kepala Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan Jaksel Firdaus Aulawy Rois menyatakan jika motif dari penganiayaan petugas PPSU pada pacar karena cemburu.

Tersangka penganiayaan adalah petugas PPSU Kalurahan Rawa Barat, sementara korban merupakan petugas PPSU Kelurahan Bangka, Jaksel.

PPSU adalah singkatan dari penanganan prasarana dan saran umum yang bertugas dalam perbaikan sarana prasaran kepentingan publik seperti jalan berlubang, trotoar dan saluran air.

Baca Juga: Ngakak! Video Aksi Lucu Anak Suapi Ibunya agar Menang Lomba 17-an Viral di TikTok

Detail kronologi penganiayaan petugas PPSU Jaksel pada pacar

Lurah Bangka, Firdaus Aulawy Rois menceritakan kronologi penganiyaan petugas PPSU Jaksel terhadap pacar.

Mulanya, pada Senin siang 8 Agustus 2022 pelaku mendatangi korban yang sedang istirahat di Jalan Kemang Dalam 6.

Tiba-tiba saja, pelaku langsung melakukan kekerasan dengan menendang korban bernama inisial E.

Kemudian, pelaku melindas korban secara sengaja mengguna sepeda motor. Terlihat korban hingga terpental.

Baca Juga: Viral, Apa Itu Flash Warning di Film Pengabdi Setan 2: Communion? Bioskop Peringatkan Hal Ini

Namun, korban penganiayaan petugas PPSU tidak mau visum dan belum melaporkan pelaku ke pihak kepolisian.

“Dua orang ini adalah berpacaran. Perempuannya atas nama E, PPSU Kelurahan Bangka sudah setahun. Dia kelahiran 1983. Sudah setahun ini pacaran dengan Z. Informasi dari Ibu E ini Z adalah PPSU Kelurahan Rawa Barat,” jelas Firdaus.

Di lain pihak, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta agar pelaku petugas PPSU yang aniaya pacar dipecat.

Baca Juga: LINK Foto Gurun Sahara Google Maps Street View Viral dan FYP di TikTok Banyak Dicari, di Sini Link Foto Asli!

Baca Juga: Ricuh Pengeroyokan yang Dilakukan oleh Orang yang Pakai Baju PSHT Viral di Media Sosial

Riza Patria mengecam tindakan kekerasan yang dilakukan petugas PPSU inisial Z tersebut.

Dan mengimbau kepada pihak yang berkepentingan, seperti Lurah Rawa Barat, untuk korban diberi pendampingan.

Demikianlah kronologi penganiayaan petugas PPSU inisial Z di Kemang, Jaksel yang tendang dan tabrak pacar inisial E viral di TikTok.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x