Presiden FIFA Buka Suara soal Tragedi Kanjuruhan, PSSI Gerak Cepat Lakukan Ini Agar Tak Kena Sanksi Berat

- 3 Oktober 2022, 18:51 WIB
Ilustrasi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang
Ilustrasi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang /UNSPLAS/Colin Lloyd

BERITA DIY - Presiden FIFA, Gianni Infantino buka suara soal tragedi di Stadion Kanjuruhan yang terjadi setelah pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Pada lanjutan BRI Liga 1 itu, Arema FC kalah di kandang melawan Persebaya Surabaya dengan skor 2-3.

"Dunia sepak bola sedang dihebohkan menyusul insiden tragis yang terjadi di Indonesia pada akhir pertandingan antara Arema FC dan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan," ujar Gianni dikutip dari laman FIFA.

Dia menambahkan, tragedi di Stadion Kanjuruhan itu merupakan hari yang gelap bagi semua yang terlibat dalam sepak bola dan sebuah tragedi luar pemahaman.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U 17 vs Guam Indosiar & TV Online, Siaran Langsung Kualifikasi Piala Asia

"Saya menyampaikan belasungkawa terdalam saya kepada keluarga dan teman-teman para korban yang kehilangan nyawa setelah insiden tragis ini," bebernya.

Dia menambahkan, FIFA turut memberikan doa kepada korban kerusuhan di Stadion Kanjuruhan.

"Bersama FIFA dan komunitas sepak bola global, semua pikiran dan doa kami bersama para korban, mereka yang telah menjadi korban terluka, bersama rakyat Republik Indonesia, Konfederasi Sepak Bola Asia, Persatuan Sepak Bola Indonesia, dan Liga Sepak Bola Indonesia, pada masa yang sulit ini," lanjutnya.

Dalam keterangannya itu, FIFA masih belum mengungkapkan apakan Indonesia akan terkena sanksi atau tidak soal kerusuhan di Stadion Kanjuruhan.

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x