Menengok Tulisan di Gelanggang Mahasiswa UGM yang Dibongkar Ini Bikin Terharu

- 29 Juli 2020, 15:39 WIB
Gelanggang Mahasiswa UGM.
Gelanggang Mahasiswa UGM. /Bagus Kurniawan/(bagus kurniawan)

BERITA DIY - Gelanggang Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) dan gedung eks Purna Budaya/ Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri (PKKH) yang ada di kampus di Bulaksumur Yogyakarta dibongkar.

Saat ini kedua gedung yang berusia lebih dari 40 tahun itu masih dalam proses pembbongkaran. Kedua gedung akan direnovasi menjadi gedung baru.

Gelanggang Mahasiswa dibongkar dan direnovasi menjadi gedung baru bertingkat, untuk berbagai kegiatan dan ada semacam co-working space.

Saat akan dibongkar dan mulai dikosongkan ada beberapa coretan yang ada ditembok bekas ruang sidang. Isi tulisannya sungguh bikin hati trenyuh. Sebab ada ribuan mahasiswa yang berkegiatan sejak gedung itu diresmikan Mendagri Amir Machmud pada 31 Juli 1975 hingga sekarang. Ada banyak tokoh-tokoh sekarang ini yang dulunya berkegiatan di Gelanggang UGM.

Berbagai kegiatan mahasiswa digelar di tempat itu Hampir semua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) berada di tempat itu. Bahkan mahasiswa kerap tidur di Gelanggang daripada di tempat kos atau kontrakan. Gelanggang jadi tempat berinteraksi mahasiswa dari berbagai fakultas.

Tulisan itu "Jogja Terbuat dari Rindu, Pulang dan Gelanggang" seperti dilansir dari portaljogja.pikiran-rakyat.com.

Selain itu masih ada banyak tulisan atau coretan menggunakan cat di beberapa tembok. Terakahir kali Gelanggang dipakai mahasiswa untuk aksi sosial menyalurkan berbagai bantuan mahasiswa UGM yang terdampak pandemi Covis-19.

Setelah itu tepatnya di bulan puasa, sudah dikosongkan dan mulai dibongkar. Saat ini proses pembongkaran masih dilakukan. Satu demi satu mulai pintu kaca, pintu dan jendala kayu, genting, atap dan kayu-kayu sudah dilepas oleh puluhan tukang. Sebagian tembok juga sudah digempur.

Editor: Galih Nur

Sumber: Portal Jogja (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x