Cara Verifikasi KK Baru Daftar Akun PPDB Jakarta 2023 Jenjang SD SMP dan SMA Agar Lolos Pendaftaran Hari Ini

- 15 Mei 2023, 15:53 WIB
Syarat verifikasi KK baru Kartu Keluarga berubah agar lolos daftar akun PPDB Jakarta 2023 jenjang SD SMP dan SMA sederajat di link Sidanira.
Syarat verifikasi KK baru Kartu Keluarga berubah agar lolos daftar akun PPDB Jakarta 2023 jenjang SD SMP dan SMA sederajat di link Sidanira. /PIXABAY/Sasin Tipchai

Nah, sebelum melakukan registrasi akun pendaftaran PPDB Jakarta 2023, wali murid perlu melakukan verifikasi KK di sekolah tujuan sesuai jenjang SD SMP dan SMA.

 

Diketahui, jadwal verifikasi KK dan pengajuan akun PPDB SD mulai hari ini 15 Mei, PPDB SMP mulai 19 Mei dan PPDB SMA-SMK tanggal 14 Mei 2023 di masing-masing sekolah tujuan.

Baca Juga: Jalur Afirmasi PPDB DKI Jakarta Adalah Apa? Ini Syarat dan Cara Pra Pendaftaran Siswa Baru 2023

Cara agar verifikasi KK lolos di PPDB Jakarta 2023

Dinukil dari kanal YouTube EKA NUR ARIPIN, ada sejumlah syarat agar verifikasi KK mudah lolos di seleksi PPDB Jakarta 2023, antara lain:

1. KK wajib discan pakai alat scanner agar terlihat detail, bukan foto kamera HP. Jangan tampilan scan KK terpotong, usahakan lengkap dan rapi.

2. KK baru yang bisa diverifikasi adalah yang pembuatannya tidak melewati batas 1 Juni 2022. Bagi yang melewati batas tersebut akan memakai data KK lama.

3. Usahakan lokasi verifikasi KK adalah di sekolah yang akan dituju peserta didik.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah