Contoh Teks MC Pernikahan Lengkap untuk Akad dan Resepsi Islami Disertai Link Download PDF

- 12 November 2022, 12:46 WIB
Ilustrasi - Contoh teks MC pernikahan lengkap untuk akad dan resepsi Islami disertai link download PDF.
Ilustrasi - Contoh teks MC pernikahan lengkap untuk akad dan resepsi Islami disertai link download PDF. /PIXABAY/StockSnap

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Tiada kata yang pantas kita ucapkan pada hari yang berbahagia ini selain puji dan syukur kehadirat Allah SWT. Atas berkat dan karunia-Nya, kita dapat berkumpul bersama-sama di tempat ini dalam keadaan sehat jasmani dan rohani untuk melangsungkan acara akad nikah (kedua calon mempelai).

Tidak lupa, sholawat dan salam marilah kita panjatkan kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW, keluarga, para sahabat, serta para pengikutnya hingga akhir zaman.

Hadirin dan tamu undangan yang berbahagia, pada kesempatan ini kita diundang oleh bapak (orang tua/wali) untuk menyaksikan acara akad nikah putra/putri beliau (kedua calon mempelai), sekaligus memberikan doa restu kepada keduanya agar rumah tangga mereka nantinya menjadi sakinah, mawadah dan warohmah.

Baca Juga: 2 Contoh Teks MC Bahasa Jawa Acara Malam Tirakat HUT Kemerdekaan RI Lengkap dengan Susunan Acara

Pada acara kali ini, saya selaku MC sekiranya perlu untuk membacakan teks susunan acara akad nikah.

  • Pembukaan MC
  • Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
  • Khutbah pernikahan
  • Akad nikah
  • Doa dan penutup

Untuk memperlancar jalannya acara, marilah kita buka acara ini dengan pembacaan Basmallah…. Semoga dengan berkahnya bacaan basmallah, acara dapat terselenggara dengan baik dan tanpa hambatan.

- Pembacaan ayat suci Al-Qur’an

Acara yang kedua adalah pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh…(Nama pembaca Al-Qur’an), waktu dan tempat Kami persilakan.

(Selesai pembacaan Al-Qur’an)

Kepada saudara (nama pembaca Qur’an) Kami ucapkan banyak Terima Kasih. Mudah-mudahan baik yang membaca maupun yang mendengarkan mendapat pahala dari Allah SWT.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x