Jadwal Misa Kamis Putih 2023 di Gereja Katedral Jakarta Mulai Jam Berapa? Cek di Sini dan Link Live Streaming

6 April 2023, 04:00 WIB
Ilustrasi - Jadwal Misa Kamis Putih 2023 di Gereja Katedral Jakarta hari ini 6 April 2023 mulai jam berapa lengkap link live streaming /PIXABAY/Skitterphoto

BERITA DIY - Simak informasi jadwal Misa Kamis Putih 2023 di Gereja Katedral Jakarta, mulai jam berapa lengkap dengan link live streaming.

Hari ini Kamis, 6 April 2023 umat Katolik akan melaksanakan ibadah Kamis Putih sebagai pembuka memasuki Trihari Paskah 2023.

Ibadah misa atau perayaan ekaristi akan digelar di seluruh gereja mulai sore hingga malam hari di berbagai wilayah.

 

Tak terkecuali Gereja Katedral Jakarta yang telah terbuka untuk umum atau umat di luar paroki. Cek jadwal misa kamis putih hari ini, berikut ini.

Baca Juga: Renungan Kamis Putih 6 April 2023 Bacaan Injil Yohanes 13:1-15, Bara Api dari Getsemani

Gereja Katedral Jakarta akan menggelar empat kali misa Kamis Putih mulai Kamis sore hingga Kamis Malam.

 

Selain itu, dua dari misa Kamis Putih ini juga akan digelar secara hybrid atau online dan offline.

Misa Kamis Putih di Gereja Katedral Jakarta pertama dimulai pukul 16.30 WIB sementara misa terakhir akan digelar pukul 22.30 WIB.

Adapun misa yang digelar secara hybrid atau online dan offline adalah misa pukul 19.00 WIB dan pukul 21.00 WIB.

 

Baca Juga: Kamis Putih Memperingati Apa? Ini Makna bagi Umat Katolik dan Tata Perayan Ekaristi

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti perayaan ekaristi atau misa kamis putih di dalam Gereja Katedral Jakarta perlu melakukan registrasi terlebih dahulu.

Namun registrasi ini tidak berlaku bagi umat yang ingin mengikuti misa Kamis Putih dan duduk di tenda yang disediakan serta Plaza Gereja Katedral.

 

Informasi syarat mengikuti misa, tata cara registrasi dan tata tertib mengikuti misa di gereja Katedral Jakarta ini bisa dilihat melalui akun Instagram @katedraljakarta.

Selain itu, umat juga diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku di Gereja Katedral Jakarta selama jalannya ekaristis.

Baca Juga: Paskah Memperingati Apa? Ini Arti Trihari Suci, Kamis Putih, Jumat Agung dan Sabtu Suci bagi Umat Katolik

Jadwal Misa Kamis Putih

Berikut jadwal misa Kamis Putih 2023 di Gereja Katedral Jakarta dikutip dari Instagram @katedraljakarta, selengkapnya.

 

- Kamis, 6 April 2023 pukul 16.30 WIB

- Kamis, 6 April 2023 pukul 19.00 WIB

- Kamis, 6 April 2023 pukul 21.00 WIB

- Kamis, 6 April 2023 pukul 22.30 WIB

Adapun link live streaming untuk melaksanakan misa online di Gereja Katedral Jakarta tersedia di channel Youtube Komsos Katedral Jakarta.

Baca Juga: Kumpulan Lagu Rohani Paskah 2023 Lengkap dengan Lirik: Ada Via Dolorosa Hingga S'bab Kau Besar

 

Berikut link live streaming misa Kamis Putih online di Gereja Katedral Jakarta, selengkapnya.

>>> KLIK DI SINI <<<

Perlu diketahui bahwa sinyal jaringan di daerah Anda mempengaruhi kualitas tayangan Misa Online melalui link streaming yang tersedia.

Demikian jadwal misa Kamis Putih 2023 di Gereja Katedral Jakarta hari ini Kamis, 6 April 2023 mulai jam berapa lengkap dengan link live streaming misa online.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler