Rilis Awal Tahun Ini, Simak Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE yang Dilengkapi Snapdragon 888

- 5 Januari 2022, 13:02 WIB
Harga dan spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE yang akan meluncur awal tahun ini dan dilengkapi chip Snapdragon 888.
Harga dan spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE yang akan meluncur awal tahun ini dan dilengkapi chip Snapdragon 888. /Instagram.com/@samsungoffisial

BERITA DIY - Simak harga dan spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE yang akan meluncur awal tahun ini.

Samsung akhirnya mengumumkan seri Galaxy S21 FE akan segera hadir di Indonesia. FE sendiri merupakan akronim dari Fan Edition.

Diperkirakan, Samsung Galaxy S21 FE yang sudah dilengkapi dengan jaringan 5G ini akan rilsi di Indonesia pada 11 Januari 2022.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S21 FE Terbaru di Indonesia, dilengkapi Flagship Siap Meluncur 2022 Ini

Yuk simak spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S21 FE selengkapnya.

Galaxy S21 FE akan di dilengkapi spesifikasi flagship. Namun secara desain Samsung Galaxy S21 FE tidak jauh beda dengan Galaxy S21 yang biasa atau reguler.

Perangkat flagship Samsung dengan kode "S" biasanya ditenagai dengan prosesor Exynos untuk penjualan wilayah global. Sementara untuk wilayah Amerika Serikat, ponsel ditenagai dengan chip Snapdragon 888.

Galaxy S21 FE memiliki bobot mencapai 177 gram dan akan tersedia dalam beberapa pilihan warna yakni Olive, Lavender, White, dan Graphite.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE Dibanding Xiaomi Mi 11 Ultra, 2 Jenis Hp Punya Daya Tarik Sendiri

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x