Bermain Google Maps Satelit, Anak 12 Tahun Asal Liverpool Tak Sengaja Temukan Lubang Hitam di Bumi

- 14 September 2021, 14:27 WIB
Melalui Google Maps Satelit atau Street View, Rory Chapman tak sengaja menemukan lokasi bernama lubang hitam menuju dasar Bumi di Kepulauan Little Hilbre, Inggris.
Melalui Google Maps Satelit atau Street View, Rory Chapman tak sengaja menemukan lokasi bernama lubang hitam menuju dasar Bumi di Kepulauan Little Hilbre, Inggris. /Tangkap layar Facebook.com/Little Crosby Village Yoga

Lantas gadis asal Wallasey, Merseyside, Liverpool tersebut menanyakan ke netizen di media sosial yang belakangan menjadi viral.

Kemungkinan itu fitur cara menambahkan lokasi di Google Maps

Postingan Chapman tersebut akhirnya viral dan jadi buah bibir netizen. Ada yang menduga ada konspirasi mengenai benar adanya lubang hitam ke dasar Bumi.

Baca Juga: Cara Membuat Google Form untuk Buat Daftar Soal PJJ, Kuesioner, Survey dan Pendaftaran Organisasi dengan Mudah

Warganet Facebook pun kemudian mengecek kebenaran lokasi lubang hitam tersebut. Namun, saat ini lokasi lubang misterius yang ditemukan Chapman telah hilang di Google Maps, kemungkinan telah dihapus oleh Google.

Sebagai catatan, Google punya fitur untuk menambahkan lokasi dan nama pada lokasi yang ditandai di Google Maps.

Tidak hanya itu, Google juga melakukan verifikasi nama lokasi tersebut, sehingga apabila tidak akurat, maka akan dihapus.

Baca Juga: Praktis! Cara Menggunakan Google Meet Apk Agar Hemat Kuota Internet Saat Dipakai Rapat dan Kuliah Online

Diketahui juga, jika Kepulauan Hilbre adalah cagar alam di Inggris dan lokasi untuk meneliti hewan dan tumbuhan. Di garis pantainya, telah menjadi habitat tetap anjing laut.

Demikian fakta mengenai adanya lubang hitam besar yang menuju ke pusat Bumi yang ditemukan oleh anak 12 tahun di Google Maps Satelit.***

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x