Aplikasi Cek Bansos untuk Cek Penerima dan Status Bansos Sembako BPNT yang Cair September 2021

- 9 September 2021, 13:30 WIB
ILUSTRASI - KPM penerima bansos sembako BPNT dari Kemensos, cara cek bisa dilakukan di aplikasi Cek Bansos.
ILUSTRASI - KPM penerima bansos sembako BPNT dari Kemensos, cara cek bisa dilakukan di aplikasi Cek Bansos. /Tangkap layar Instagram.com/@kemensosri

BERITA DIY - Aplikasi Cek Bansos menyediakan akses masyarakat untuk melakukan cek nama penerima bansos sembako BPNT, dan bansos lainnya yang disalurkan Kemensos. Selain itu, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) juga dapat mengajukan Usul dan Sanggah.

Menu Usul di aplikasi Cek Bansos ditujukan untuk masyarakat atu KPM yang hendak mendaftarkan diri atau orang lain menjadi penerima bansos sembako BPNT yang cair setiap bulan mulai Januari-Desember 2021.

Sementara itu, menu Sanggah ditujukan untuk masyarakat atau KPM yang mau melaporkan penyaluran bansos sembako BPNT yang tidak sesuai sasaran. Aplikasi Cek Bansos juga bisa menyediakan layanan aduan apabila KPM menemui kendala pencairan bansos sembako BPNT.

Baca Juga: Cara Usul Penerima Bansos Sembako BPNT untuk KPM yang Tak Terdaftar di Link Online dan Aplikasi Cek Bansos

Nominal bansos sembako BPNT yang cair bulan September 2021 belum diumumkan oleh Kemensos. Meski demikian, pada penyaluran bulan Juli dan Agustus 2021, bansos sembako BPNT cair dengan nominal Rp400 ribu.

Pada penyaluran bulan Januari-Juni 2021, bansos sembako BPNT cair dengan nominal Rp300 ribu. Bansos sembako BPNT cair non tunai dalam bentuk kartu sembako yang dapat dibelanjakan KPM.

Setelah bantuan cair, KPM dapat mencairkan bantuan dalam bentuk sembako di warung elektronik yang bekerja sama dengan dinas sosial (Dinsos) setempat.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima Bansos Sembako BPNT Cair September 2021, Pakai eKTP Unduh Aplikasi Cek Bansos

Berikut ini adalah cara cek daftar penerima dan status bansos sembako BPNT di aplikasi Cek Bansos:

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x