Klasemen Akhir Medali SEA Games 2022: Indonesia Peringkat 3, Ini Jumlah Emas, Perak, dan Perunggu

- 23 Mei 2022, 10:42 WIB
Berikut klasemen akhir perolehan medali SEA Games 2022, Indonesia berada di peringkat 3.
Berikut klasemen akhir perolehan medali SEA Games 2022, Indonesia berada di peringkat 3. /Instagram.com/@timindonesiaofficial

BERITA DIY - Simak klasemen akhir medali SEA Games 2022, Indonesia kokoh di peringkat 3. Berikut perolehan jumlah medali emas, perak, dan perunggu.

Indonesia menutup kompetisi SEA Games 2022 di peringkat 3 tepat di bawah tuan rumah Vietnam dan Thailand. Kontingen Tanah Air berhasil membawa pulang total 241 medali emas, perak, dan perunggu.

Tim Indonesia yang berada di peringkat 3 klasemen perolehan medali SEA Games 2022, telah berpartisipasi di 32 cabang olahraga (cabor) dengan total kontingen 713 orang yang terdiri dari 499 orang atlet dan 214 ofisial.

Baca Juga: Jadwal Closing Ceremony SEA Games Hari Ini: Jam Tayang, Link Live Streaming, Indonesia Dapat Berapa Medali?

Hasil tersebut memang lebih randah dari perolehan medali SEA Games 2019 di Filipina yang ketika itu mengoleksi total 267 medali, namun Indonesia berakhir di urutan ke-4 pada pesta olahraga negara Asia Tenggara periode sebelumnya.

Dilihat dari Instagram @timindonesiaofficial, cabor judo nomor campuran berhasil menjadi kontingen terakhir yang mempersembahkan medali untuk Indonesia dengan menyabet perak.

Sementara itu, 10 medali emas dipersembahkan pada hari Minggu, 22 Mei 2022. Berikut rinciannya:

Baca Juga: Klasemen Akhir SEA Games dan Hasil Perolehan Medali Emas Indonesia Senin 23 Mei 2022

- Cabor angkat besi nomor 89kg putra 

- Cabor menembak nomor 25m standard pistor putra

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x