Klasemen Sementara SEA Games 2022, Indonesia Peringkat Berapa dan Perolehan Medali Emas, Perak, Perunggu

- 18 Mei 2022, 21:13 WIB
Update klasemen sementara SEA Games 2022, Indonesia berada peringkat berapa dan perolehan medali.
Update klasemen sementara SEA Games 2022, Indonesia berada peringkat berapa dan perolehan medali. /Instagram.com/@timindonesiaofficial

BERITA DIY - Simak klasemen sementara SEA Games 2022, Indonesia berada di peringkat berapa dan jumlah perolehan medali emas, perak, dan perunggu.

Keudukan klasemen SEA Games 2022 semakin ketat. Setiap negara tak terkecuali Indonesia semakin semangat mendulang medali emas, perak, maupun perunggu.

Empat hari menjelang SEA Games 2022 resmi ditutup, klasemen mulai menunjukkan siapa calon juara. Lalu, Indonesia saat ini berada di peringkat berapa?

Baca Juga: Daftar Klasemen SEA Games Hari Ini 18 Mei 2022: Tambah Medali Emas, Indonesia Masih di Peringkat Lima

Tuan rumah Vietnam masih memimpin dengan perolehan 125 medali emas, jauh dari Thailand yang saat ini mendulang 50 emas.

Tepat di bawah Thailand, ada Filipina dengan perolehan 37 medali emas disusul oleh Tim Garuda yang hanya selisih 1 emas, sebab lagu Indonesia Raya telah dikumandangkan sebanyak 36 kali di perhelatan SEA Games 2022.

Adapun hari ini kontingen Indonesia berhasil menambah 9 medali emas hingga berita ini ditulis pada Rabu malam, 18 Mei 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Futsal SEA Games 2022 Indonesia vs Thailand Perebutan Medali Emas Siaran Langsung di MNCTV

Dipantau dari Instagram @timindonesiaofficial, medali emas pertama hari ini disumbangkan oleh cabang olahraga (cabor) panahan nomor recurve putra.

Tak berselang lama, giliran cabor kayak di nomor beregu putra juga menyumbangkan medali emas.

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x