Menang Tipis 1-0 Atas Barito Putera, Persija Jakarta Lolos ke Semifinal Piala Menpora

- 11 April 2021, 06:42 WIB
Persija Jakarta lolos ke babak semifinal Piala Menpora 2021 usai kalahkan Barito Putera 1-0.
Persija Jakarta lolos ke babak semifinal Piala Menpora 2021 usai kalahkan Barito Putera 1-0. /twitter.com/@Persija_Jkt

BERITA DIY – Persija Jakarta dipastikan lolos ke babak semifinal Piala Menpora 2021 usai mengalahkan Barito Putera dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang kemenangan Persija Jakarta dicatatkan oleh penyerang andalan mereka Marco Simic.

Pertandingan yang digelar di Standion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, 10 April 2021 malam tadi berjalan keras dan sengit. Baik Persija maupun Barito Putera saling menekan satu sama lain sejak menit awal.

Pada menit ke-15, Persija Jakarta memiliki peluang mencetak gol dari kaki Osvaldo Haay. Sayang sepakan kerasnya masih mampu diamankan kiper Barito Putera, Muhammad Riyandi.

Baca Juga: MPL S7 Pekan Ketujuh: Evos Hampir Ciut Lawan Geek Fam, Rekt Cs Akhirnya Menang 3-1

Baca Juga: Innalillahi Kabar Duka dari Adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad Mendadak Berduka atas Wafatnya Hartini Chairudin

Hingga menit ke-20, belum ada gol yang tercipta untuk kedua tim. Pada menit tersebut, Barito Putera kembali melakukan pergantian pemain Kahar masuk menggantikan Bissa Donald karena mengalami cedera.

Permainan berlangsung dengan tempo sangat tinggi. Kedua tim saling serang, dengan sesekali peluang tercipta. Namun, kedua tim belum mampu membuat gol hingga akhir babak pertama.

Pertandingan di babak kedua berjalan tidak kalah keras dengan babak pertama. Namun tidak ada peluang yang mampu dikonversi menjadi gol.

Baca Juga: Kabar Duka, Penyanyi Jebolan X-Factor Indonesia Fatin Shidqia Lubis Berduka Atas Wafatnya Hartini Chairudin

Baca Juga: MPL S7 Pekan Ketujuh: Savage Albert Baby Alien Bawa RRQ Hoshi Menang 2-0 Lawan Alter Ego

Gol bagi Persija terlahir pada menit 61 melalui striker andalan mereka Marco Simic. Gol tercipta dari pergerakan Riko Simanjuntak yang mampu menerobos benteng pertahanan barito dan mengirim umpan ke Marco Simic.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x