Cara Dapat Bantuan Kuota Internet Gratis 50 GB dari Kemendikbud Setiap Bulan hingga Desember

- 1 Oktober 2020, 09:22 WIB
ilustrasi cek pulsa
ilustrasi cek pulsa /potensibisnis.com/

BERITA DIY - Pemerintah menganggarkan Rp 7,2 triliun untuk program subsidi kuota internet selama 4 bulan, mulai September hingga Desember 2020.

Rencananya, pemerintah akan memberikan bantuan kuota internet total kepada 60 juta penerima. Secara detail, bantuan kuota ini akan diberikan kepada 50 juta peserta didik, 3 juta pendidik dari berbagai jenjang, 5 juta mahasiswa di berbagai tingkatan, dan 257 ribu dosen berbagai mata kuliah.

"Subsidi kuota internet selama empat bulan dari September hingga Desember sebesar Rp 7,2 triliun,” kata Plt Kapusdatin Kemendikbud, Muhammad Hasan Chabibie melalui keterangan tertulis, Kamis, 1 Oktober 2020.

Baca Juga: Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN Bulan Oktober 2020, Bisa Lewat WA atau Link Ini

Jumlah yang diterima pun beragam, tercatat bantuan kuota data internet bagi peserta didik jenjang PAUD menerima bantuan kuota sebesar 20 GB. Bagi jenjang pendidikan dasar dan menengah menerima bantuan sebesar 35 GB. Selanjutnya, pendidik jenjang PAUD, pendidikan dasar dan menengah mendapatkan jumlah kuota internet sebesar 42 GB.

Dari jumlah puluhan GB yang diberikan oleh pemerintah untuk bantuan kuota internet sebagian besar diperuntukan bagi kuota belajar. Artinya, data yang diberikan dipergunakan sesuai dengan aplikasi pembelajaran dan layanan video conference yang dgunakan sebagai medium belajar daring.

"Terakhir, bagi dosen dan mahasiswa akan mendapatkan bantuan kuota sebesar 50 GB," imbuhnya.

Baca Juga: Kelola Keuanganmu di Usia 20-an Agar Tetap Aman Habis Gajian

Terkait dengan penyaluran bantuan pada bulan ini, telah dilakukan dalam dua tahap. Tahap I telah dilakukan pada periode 22-24 September. Dan tahap II telah disalurkan dari periode waktu 28-30 September. Pada bulan September ini kuota berlaku selama 30 hari terhitung sejak diterima nomor aktif.

Halaman:

Editor: Resti Fitriyani

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x