Harga dan Spesifikasi Lengkap Motor All New Honda Scoopy 2020 yang Baru Saja Diluncurkan

- 12 November 2020, 10:55 WIB
Motor Honda All New Scoopy dengan model yang lebih retro dari edisi sebelumnya.
Motor Honda All New Scoopy dengan model yang lebih retro dari edisi sebelumnya. /kartika mahayadnya/oto.com

BERITA DIY - PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi merilis All New Honda Scoopy. Motor baru ini mengalami perubahan menyeluruh pada desain, mesin, rangka, dan fitur canggihnya.

“Pada generasinya yang kelima ini, kami ingin terus memenuhi harapan pecinta skutik unik dan fashionable melalui penyematan mesin dan rangka baru pada All New Honda Scoopy untuk meningkatkan kenyamanan berkendara, serta beragam fitur baru yang menunjang gaya hidup penggunanya,” kata President Director AHM Keiichi Yasuda seperti dilansir dari Antara, Kamis, 12 November 2020.

All New Honda Scoopy hadir dengan desain terbaru dan garis bodi shape serta desain lekukan modern yang semakin menguatkan kesan unik dan berbeda. Desain lampu depan dan belakang juga mengalami perubahan yang semakin memperkuat simbol khas dari Honda Scoopy.

Baca Juga: Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 11 Sudah Diumumkan, Kapan Pendaftaran Gelombang 12 Dibuka?

Adapun pesaing motor ini adalah Yamaha Mio yang dibanderol dengan harga Rp 15 jutaan, hingga Suzuki Adress FI dengan harga Rp 17,23 juta.

Model ini juga dibekali generasi terbaru mesin 110cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar, sekaligus sanggup menyuguhkan performa optimal. Hal tersebut didukung oleh penggunaan rangka baru eSAF.

Scoopy generasi kelima hadir dengan kapasitas tangki bahan bakar yang lebih besar yaitu 4,2L dan mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya mencapai 59 km/liter melalui pengaktifan fitur ISS (metode ECE R40).

Baca Juga: Bulan Ini Cair, Cek Penerima BLT BST di dtks.kemensos.go.id Beserta Cara Daftar Agar Dapat di 2021

Fitur unggulan lain menjadi andalan generasi terbaru Scoopy ini seperti pengisi daya baterai ponsel jenis USB (USB charger), serta pilihan tipe baru dengan penyematan fitur Smart Key.

All New Honda Scoopy ditawarkan dengan 4 varian dan 8 pilihan warna. Varian Sporty hadir dengan dua pilihan warna yaitu Sporty Red dan Sporty Black.

Halaman:

Editor: Resti Fitriyani

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x