Hari Raya Idul Fitri 2023 Muhammadiyah dan NU Tanggal Berapa? Simak Penjelasan dan Jadwal Sidang Isbat di Sini

- 18 April 2023, 17:40 WIB
Ilustrasi. Simak kapan tanggal hari raya Idul Fitri 2023 menurut penetapan Muhammadiyah dan NU, disertai jadwal pelaksanaan sidang isbat 2023.
Ilustrasi. Simak kapan tanggal hari raya Idul Fitri 2023 menurut penetapan Muhammadiyah dan NU, disertai jadwal pelaksanaan sidang isbat 2023. /UNSPLASH/@dephinite_default

BERITA DIY - Simak penjelasan terkait kapan tanggal perayaan lebaran hari raya Idul Fitri 2023 berdasarkan penetapan Muhammadiyah dan Nadhlatul Ulama (NU).

Berikut lengkap dengan informasi seputar jadwal pelaksanaan sidang isbat oleh pemerintah Indonesia tahun ini untuk menetapkan hari raya Idul Fitri 2023.

Sembari menjalani minggu terakhir puasa Ramadhan 2023/1444 H, tentunya membuat masyarakat Indonesia mencari tahu kapan hari raya Idul Fitri 2023 akan berlangsung.

Di Indonesia terdapat 2 organisasi agama Islam yang menentukan tanggal hari raya Idul Fitri 2023, di mana kedua organisasi tersebut adalah Muhammadiyah dan NU.

Berbeda dengan NU yang dikenal masyarakat sebagai organisasi dari pemerintah Indonesia, Muhammadiyah telah menetapkan hari raya Idul Fitri bersamaan dengan penetapan hari pertama puasa Ramadhan 2023/1444 H.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Buka Puasa Ramadhan 18 April 2023, Surabaya, Yogyakarta, Semarang dan Bandung

Diketahui Muhammadiyah yang menetapkan hari raya Idul Fitri 2023 menggunakan metode perhitungan tanggal dalam kalender Islam, di mana Muhammadiyah menetapkan 21 April 2023 sebagai tanggal 1 Syawal perayaan lebaran Idul Fitri tahun ini.

"Kami sesuai dengan maklumat, Insya Allah 1 Syawal 1444 Hijriah jatuh pada tanggal 21 April 2023," jelas Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr. dr. Sukadiono, MM., dikutip dari ANTARA pada 16 April 2023.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x