Profil Edy Mulyadi, Diduga Hina Prabowo dan Masyarakat Kalimantan, Ini Penyebab dan Kronologi Kasusnya

- 23 Januari 2022, 12:00 WIB
Berikut profil Edy Mulyadi serta penyebab dan kronologi diduga penghinaan terhadap prabowo dan Kalimantan.
Berikut profil Edy Mulyadi serta penyebab dan kronologi diduga penghinaan terhadap prabowo dan Kalimantan. /Tangkap Layar: Twitter.com/@YRadianto

BERITA DIY - Inilah profil Edy Mulyadi yang diduga telah melakukan penghinaan terhadap Prabowo dan masyarakat Kalimantan, berikut penyebab beserta kronologi lengkapnya.

Nama Edy Mulyadi belakangan menjadi perbincangan hangat dari para netizen khususnya yang mengikuti atau memiliki akun Twitter beberapa waktu terakhir.

Pasalnya dalam laman media sosial Twitter diketahui bahwa nama Edy Mulyadi menghiasi Trending topic laman tersebut, tak hanya itu banyak netizen yang memberi komentar terhadap tanggapannya.

Baca Juga: Profil Mayjen Maruli Simanjuntak, Pangkostrad Baru yang Karirnya Terus Menanjak

Munculnya nama Edy Mulyadi dalam media sosial Twitter sendiri bukanlah tanpa penyebab. Pasalnya diketahui dirinya menghiasi perbincangan usai muncul bahwa wartawan senior itu diduga telah melakukan penghinaan.

Salah satu pihak yang diduga telah menjadi korban penghinaan yang dilakukan oleh Edy Mulyadi sendiri adalah Menteri Pertahanan RI atau Menhan yaitu Prabowo Subiyanto dalam beberapa waktu yang lalu.

Tak hanya itu, Edy Mulyadi juga mendapat kecaman dari berbagai pihak masyarakat Kalimantan, usai politisi yang diketahui berasal dari Partai Keadilan Sejahtera atau PKH itu diduga memberikan keterangan mengenai wilayah yang akan jadi Ibu Kota Negara atau IKN itu.

Baca Juga: Profil dan Biodata Park Shin Hye, Artis Korea yang Menikah Hari Ini dengan Aktor Choi Tae Joon

Dugaan penghinaan yang dilontarkan oleh Edy Mulyadi kepada beberapa pihak, khususnya Prabowo Subiyanto sendiri pertama kali muncul setelah adanya potongan sebuah video yang diunggah di Twitter,

Dalam video yang berlangsung singkat tersebut, Edy Mulyadi diduga melakukan penghinaan terhadap Prabowo Subiyanto dengan menggunakan analogi atau istilah yang menyebutkannya sebagai 'macan yang jadi mengeong'.

Halaman:

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x