Wali Kota Bogor Intervensi Perawatan Habib Rizieq, Fadli Zon: Bima Arya Mungkin Cari Peluang Politik

- 29 November 2020, 14:28 WIB
Anggota DPR dari Partai Gerindra, Fadli Zon menilai Bima Arya mungkin sedang cari perhatian dan peluang politik atas campur tangannya di kasus keluarnya Habib Rizieq dari Rumah Sakit UMMI.
Anggota DPR dari Partai Gerindra, Fadli Zon menilai Bima Arya mungkin sedang cari perhatian dan peluang politik atas campur tangannya di kasus keluarnya Habib Rizieq dari Rumah Sakit UMMI. /ANTARA/Boyke Ledy Watra


BERITA DIY - Anggota DPR dari Partai Gerindra, Fadli Zon menanggap kemungkinan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto sedang mencari perhatian dan peluang politik atas kasus keluarnya Habib Rizieq Shihab dari RS UMMI Bogor.

Hal ini disampaikan Fadli melalui cuitannya, hari ini, Minggu 29 November 2020 dari akun Twitter resmi miliknya, @fadlizon.

"Walkot Bogor @BimaAryaS mungkin sdg cari perhatian mencari peluang politik," tulis Fadli.

Penyataan Fadli Zon ini berkaitan dengan sikap Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto yang dinilai ikut campur tangan atas perawatang yang dilakukan dokter terhadap Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.

Baca Juga: Sah! Jokowi Bubarkan 10 Lembaga Negara, Termasuk Komnas Lanjut Usia

Baca Juga: Login info.gtk.kemdikbud.go.id, Ini Cara agar Bantuan BSU PTK Non PNS Rp 1,8 Juta Cair

Sebelumnya Bima Arya mendatangi Rumah Sakit UMMI Bogor untuk meminta klarifikasi atas berita yang menyatakan bahwa Habib Rizieq menoak untuk melakukan swab test.

Sebagaimana diberitakan Berita DIY sebelumnya, kini Habib Rizieq sudah tidak lagi dirawat di Rumah Sakit UMMI.

Kasus keluarnya Habib Rizeq dari rumah sakit kini tengah didalami Polresta Bogor. Hal ini disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi Erdi A Chaniago.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x