Ledakan Besar Terjadi di Beirut Lebanon, Rumah Mantan Perdana Menteri Rusak

- 5 Agustus 2020, 07:49 WIB
Sebuah ledakan besar terjadi di Beirut, Lebanon pada Selasa 4 Agustus 2020.
Sebuah ledakan besar terjadi di Beirut, Lebanon pada Selasa 4 Agustus 2020. /Twitter via Express

BERITA DIY - Selasa, 4 Agustus 2020, sebuah ledakan besar terjadi di Ibu Kota Lebanon, Beirut. Ledakan itu terjadi di sekitar pelabuhan Lebanon. Di lokasi ini, terdapat sejumlah gudang-gudang yang menampung bahan peledak.

Dilansir dari Express, Rabu 5 agustus 2020, terdapat dua saksi yang bekerja sebagai keamanan di wilayah sekitar mengatakan bahwa Pelabuhan Beirut memang menyimpan bahan kimia. Ledakan juga dirasakan oleh warga yang tinggal di sebuah pulau di bagian barat Lebanon, Siprus.

Video detik-detik ledakan telah menyebar luas di media sosial, di twitter, tagar #prayforbeirut dan #prayforlebanon menjadi trending.  Video yang direkam oleh warga setempat menunjukkan gumpalan asap membumbung seperti jamur dari bawah ke atas. Api cukup besar terlihat menyala sehingga asap besar di sekitarnya tercipta.

Baca Juga: Gaji ke-13 Cair Bulan Ini, Berapa Besaran Gaji PNS ?

Banyak orang yang panik dan terluka parah akibat ledakan.Di sisi lain, Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), Farhan Haq mengatakan, penyebab ledakan belum diketahui secara jelas.

"Kami tidak memiliki informasi tentang apa yang telah terjadi secara tepat, apa yang menyebabkan ini, apakah ini tindakan tidak disengaja atau buatan manusia," ujarnya, Selasa 4 Agustus 2020 seperti dilansir dari Rueters.

Baca Juga: Viral Video Diduga ART Memasukkan Masker Majikan ke Celana Dalamnya

Pemerintah AS melalui arahan Donald Trump meminta melacak ledakan mematikan di Beirut. Hal itu disampaikan juru bicara Gedung Putih, Kayleigh McEnany pada konferensi pers Selasa, 4 Agustus 2020.

Menurut laporan televisi lokal, ledakan di salah satu pelabuhan utama Beirut membuat kerusakan parah pada beberapa rumah, termasuk rumah mantan Perdana Menteri Lebanon, Saad Hariri.**

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: Express Rueters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x