Profil Abdul Hamid, Pengisi Suara Pak Ogah ‘Si Unyil’ Meninggal Dunia, Terkenal dengan Jargon ‘Cepek Dulu dong

- 29 Desember 2022, 12:19 WIB
Berikut ini adalah profil Abdul Hamid, pengisi suara Pak Ogah dalam serial ‘Si Unyil’ yang terkenal dengan jargon ‘Cepek dulu dong’.
Berikut ini adalah profil Abdul Hamid, pengisi suara Pak Ogah dalam serial ‘Si Unyil’ yang terkenal dengan jargon ‘Cepek dulu dong’. /Tangkap Layar Instagram/@pakogah_real

BERITA DIY – Berikut ini adalah profil Abdul Hamid, pengisi suara Pak Ogah dalam serial Si Unyil yang dikabarkan meninggal dunia pada hari Rabu, 28 Desember 2022.

Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan. Abdul Hamid alias Pak Ogah meninggal setelah menjalani perawatan akibat penyakit komplikasi yang dideritanya.

Abdul Hamid lahir pada 3 Desember 1948 dan bekerja sebagai pengisi suara dalam serial ‘Si Unyil’. Ia mulai aktif pada tahun 1981 dan memiliki akun instagram dengan username @pakogah_real.

Terkenal dengan jargon ‘Cepek dulu dong’, sosok Pak Ogah sangat melekat dalam diri Abdul Hamid. Bahkan, masyarakat lebih banyak yang mengenal Pak Ogah daripada nama aslinya.

Baca Juga: Profil Pak Ogah Meninggal Karena Apa? Biodata Nama Asli, Umur dan Sakit Apa Pemeran Si Unyil

Si Unyil merupakan serial kesukaan anak-anak yang tayang di televisi nasional. Selain memberikan tayangan yang menghibur, serial ini juga banyak memberikan pengetahuan menarik dan menanamkan nilai sosial.

Seiring perkembangannya, ‘Si Unyil’ mengalami banyak perubahan tetapi eksistensinya tidak pernah luntur sampai saat ini. Banyak karakter ikonik yang disukai oleh anak-anak dalam serial tersebut, di antaranya yaitu Unyil, Melanie, Usro, Pak Raden, dan Pak Ogah.

Karakter Pak Ogah digambarkan sebagai seseorang yang pemalas. Sesuai dengan nama karakter tersebut, Pak Ogah sering melakukan sesuatu secara ogah-ogahan.

Bahkan, dalam serial ‘Si Unyil’, Pak Ogah lebih sering diam di pos ronda daripada mencari pekerjaan. Ia juga sering meminta uang kepada oranglain menggunakan jargon khas Pak Ogah ‘Gopek dulu dong’.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x