Tembus Harga Rp 25 Juta, Aglaonema Kembali Digemari

- 5 Agustus 2020, 13:14 WIB
Tanaman Aglaonema
Tanaman Aglaonema /Sani Charonni

BERITA DIY - Tren berkebun selama masa pandemi rupanya membawa rezeki bagi sebagaian orang, khususnya penjual tanaman dan kolektor tanaman Aglonema . Tanaman yang pernah meroket pada tahun 2005-2006, kini telah kembali berjaya dengan harga penjualan Rp 50 ribu sampai ratusan juta rupiah. Padahal dulu satu tanaman ini hanya berda pada kisaran harga Rp 20 ribu. Kini tanaman aglonema kecil kini dihargai Rp 2 Juta.

Tanaman yang bernama lain Sri Rejeki atau Chinese Evergreen ini digemari karena keunikan corak daunnya yakni berwarna hijau di bagian tengah dan merah terang di bagian pinggir. Tanaman ini sangat mudah untuk dirawat karena tidak memerlukan banyak cahaya matahari dan tanaman ini juga dapat bertahan di ruangan berAC, sehingga cocok dijadikan tanaman hias indoor yang multifungsi.

Menurut riset National Aeronautics and Space Administration (NASA) dan Associated Landscape Contractors of Amrica (ALCA) tanaman ini termasuk ampuh dalam menetralkan udara yang kotor.

Baca Juga: Daftar Artis yang Menjual Foto Porno di OnlyFans, Salah Satunya Sebelgram Asal Indonesia

Tingginya permintaan menjadikan tanaman ini kini bernilai jual tinggi. Aglonema moonlight menjadi salah satu jenis yang memiliki harga jual paling tinggi yaitu mencapai Rp 25 Juta. Bentuk daun yang membulat, cekung bak mangkuk dengan corak tegas dan tulang daun berwarna merah menjadi daya tarik dan keunikan sendiri.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x