Cara Menghitung Zakat Mal yang Benar dan 5 Hal yang Harus Diketahui

- 4 Agustus 2020, 13:42 WIB
Petugas menerima pembayaran zakat, di Kantor Cabang Rumah Zakat, Jalan Turangga, Kota Bandung, Selasa 19 Mei 2020.*
Petugas menerima pembayaran zakat, di Kantor Cabang Rumah Zakat, Jalan Turangga, Kota Bandung, Selasa 19 Mei 2020.* /ADE BAYU INDRA/"PR"

Nisab zakat maal: 2,5% x jumlah harta yang tersimpan selama 1 tahun.

Contoh, bila Anda memiliki emas 87 gram yang disimpan selama satu tahun penuh, maka wajib zakat yang dikeluarkan dalam setahun dari harta yang disimpan, adalah sebesar 2,5% x 87 gram = 2,175 gram atau uang seharga emas tersebut.

Baca Juga: RS Betheda Lempuyangwangi Yogya Kebakaran, 9 Pasien Dievakuasi

5. Penerima Zakat Mal

Sebagai Ibadah yang tertera dalam salah satu Rukun Islam, zakat tentu saja memiliki aturan mengikat dari segi ilmu fiqihnya, salah satu diantaranya adalah kepada siapa zakat diberikan.

Dalam QS At-Taubah ayat 60, Allah memberikan ketentuan ada 8 golongan orang yang menerima zakat yakni sebagai berikut:

1. Fakir, adalah mereka yang hampir tidak memiliki apa-apa, sehingga tidak mampu memenuhi kebutuhan pokok hidup.

2. Miskin, adalah mereka yang memiliki harta, namun tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar untuk hidup.

3. Amil, adalah mereka yang mengumpulkan dan mendistribusikan zakat.

4. Mu'allaf, adalah mereka yang baru masuk Islam, dan membutuhkan bantuan untuk menguatkan dalam tauhid dan syariah.

Halaman:

Editor: Resti Fitriyani

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x