Cek Daftar Penerima BPUM Pakai Nomor KTP di Sini, Ini Batas Waktu Pencairan BLT UMKM Rp1,2 Juta Desember 2021

- 7 Desember 2021, 10:00 WIB
Cek daftar penerima BPUM  pakai nomor KTP di sini, berikut batas waktu pencairan BLT UMKM Rp1,2 juta di bulan Desember 2021.
Cek daftar penerima BPUM pakai nomor KTP di sini, berikut batas waktu pencairan BLT UMKM Rp1,2 juta di bulan Desember 2021. /Tangkap layar eform.bri.co.id/bpum

BERITA DIY - Cek daftar penerima BPUM pakai Nomor KTP di sini. Berikut ini batas waktu tanggal terakhir pencairan BLT UMKM Rp1,2 juta.

Bantuan Produktif Usaha Mikro atau BPUM masih bisa dicairkan bulan ini. BLT UMKM dijadwalkan cair hingga akhir tahun ini atau tanggal 31 Desember 2021.

Sebelumnya, corporate secretary BRI Aestika Oryza Gunarto mengatakan bahwa pencairan BLT UMKM atau BPUM diperpanjang hingga bulan Desember 2021.

Baca Juga: Nomor KTP Terdaftar di Link Ini Dijamin Dapat BPUM Desember, Tak Perlu Cek Eform BRI Tahap 3 eform.bri.co.id

"Pencairan BPUM melalui bank BRI diperpanjang hingga lima bulan sejak dana bantuan masuk ke rekening penerima atau maksimal hingga Desember 2021," katanya dikutip dari situs resmi bri.co.id.

Penerima BPUM masih memiliki waktu untuk mencairkan BLT UMKM sebesar Rp1,2 juta kurang lebih selama 23 hari lagi dari sekarang.

Sebelum mencairkan BLT UMKM, pastikan terlebih dahulu Nomor KTP anda terdaftar sebagai penerima Bantuan Produktif Usaha Mikro atau BPUM.

Baca Juga: BPUM Cair Sampai Akhir Tahun 2021! Segera Cek Daftar Terbaru Penerima BLT UMKM di Link Eform BRI Tahap 3

Cara Cek Daftar Penerima BPUM

Anda bisa cek apakah Nomor KTP terdaftar sebagai penerima BLT UMKM atau BPUM melalui Eform BRI atau eform.bri.co.id hanya dengan verifikasi Nomor KTP, berikut caranya:

- Buka browser HP

- Masukkan Nomor KTP atau NIK

- Verifikasi kode captcha

- Klik proses inquiry

- Setelah itu akan muncul keterangan apakah Nomor KTP atau NIK terdaftar sebagai penerima BLT UMKM atau tidak

Baca Juga: BPUM Cair Sampai Akhir Tahun 2021! Segera Cek Daftar Terbaru Penerima BLT UMKM di Link Eform BRI Tahap 3

Penerima BLT UMKM Rp1,2 juta yang masih bisa mencairkan BPUM di bulan Desember 2021 adalah sebagai berikut:

- Warga Negara Indonesia yang memiliki KTP dan KK

- Memiliki NIB dan SKU

- Tidak sedang menerima KUR atau kredit perbankan lainnya

- Bukan ASN

- Bukan TNI/Polri

- Bukan karyawan BUMN/BUMD

Baca Juga: 5 UMKM Ini Bisa Cairkan BLT Rp1,2 Juta! Cek Data Penerima BPUM Cuma Pakai KTP, Login Link eform.bri.co.id

BPUM yang masih cair bulan ini dikhususkan bagi masyarakat yang sebelumnya telah mendaftar melalui Dinas Koperasi dan UKM. Pendaftaran sendiri sudah ditutup sejak bulan September.

Bagi anda yang merasa sudah mendaftar sebagai penerima BLT UMKM, segera cek daftar penerima BPUM dengan memakai Nomor KTP untuk bisa cairkan Bantuan Produktif Usaha Mikro sebesar Rp1,2 juta.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x