Bank BCA Stock Split, Saham BBCA Bisa untuk Investasi Jangka Panjang? Ini Penjelasan Analis

- 14 Oktober 2021, 12:20 WIB
Tujuan dari stock split saham BBCA adalah untuk menyasar investor ritel terutama pada generasi muda yang kini aktif untuk lakukan investasi di pasar modal.
Tujuan dari stock split saham BBCA adalah untuk menyasar investor ritel terutama pada generasi muda yang kini aktif untuk lakukan investasi di pasar modal. /Tangkap layar YouTube.com/Gagdetin

BERITA DIY - Bank BCA melakukan stock split terhadap produk investasi saham BBCA sejak kemarin, 13 Oktober 2021. Harga baru yang ditawarkan mulai ramai diborong oleh investor ritel per hari ini, 14 Oktober 2021.

Bank BCA dengan indeks BBCA di Burasa Efek Indonesia (BEI) melakukan pemecahan nilai nominal saham atau stock split dengan rasio 1:5.

Aksi stock split saham BBCA dengan rasio 1:5 (satu saham dipecah menjadi lima saham baru) punya harga baru sebesar Rp 12,5 dibanding sebelumnya Rp 62,5.

Baca Juga: Meski IHSG Melemah, Saham-saham Ini Punya Potensi Cuan: Mau Investasi ke Bank BCA dan Adaro Energy?

Adapun tujuan dari stock split saham BBCA adalah untuk menyasar investor ritel terutama pada generasi muda yang kini aktif untuk lakukan investasi di pasar modal.

Melvin Mumpuni, founder Finansialku menilai saham BBCA dengan harga baru bisa jadi investasi jangka panjang.

"Saya melihat BBCA lebih cocok untuk investasi jangka panjang karena BCA merupakan empat bank besar dengan kondisi keuangan perusahaan yang sehat dan bertumbuh. Saham BBCA bisa menjadi salah satu core stock di portofolio investasi," ujar Melvin dikutip dari ANTARA pada Rabu, 13 Oktober 2021.

Baca Juga: Apa Itu Right Issue yang Dilakukan BRI Serta Dampaknya Terhadap Harga Saham dan Investor

Analis Indo Premier Mino juga menyatakan jika saham BBCA bisa dimanfaatkan untuk investasi jangka panjang, pun juga punya benefit untuk keperluan trading.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x