Kapan Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka? Berikut Bocoran Pembukaan Pendaftaranya

- 24 September 2021, 20:01 WIB
Berikut bocoran kapan Kartu Prakerja gelombang 22 dibuka.
Berikut bocoran kapan Kartu Prakerja gelombang 22 dibuka. /Tangkapan Layar: Instagram.com/@kemnaker

BERITA DIY - Berikut bocoran terkait jadwal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 22 di www.prakerja.go.id. Simak informasi selengkapnya melalui artikel ini.

Pada semester 2, anggaran yang dialokasikan untuk pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id sebesar Rp 21,2 triliun.

Dimana anggaran tersebut telah dipergunakan untuk pelaksanaan Kartu Prakerja Gelombang 18 hingga 21 sejak Agustus sampai dengan September 2021.

Baca Juga: Link Aduan Kartu Prakerja Jika Selalu Gagal Daftar hingga Insentif Tak Cair, Simak Agar Lolos Gelombang 22

Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu menyampaikan, jika untuk saat ini gelombang 21 adalah gelombang terakhir sesuai dengan anggaran semester 2 yang telah habis digunakan.

Namun, pihaknya juga menyampaikan mengenai adanya kemungkinan gelombang tambahan yang mana berasal dari gelombang 18-21 yang kepesertaannya dicabut.

Hal ini karena peserta tersebut tidak membeli pelatihan pertama dalam waktu 30 hari setelah dinyatakan lolos sebagai peserta Prakerja.

Terkait jadwal pasti kapan gelombang tambahan atau gelombang 22 tersebut dibuka, pihak panetia Kartu Prakerja belum ditentukan secara pasti. Pihaknya hanya menyampaikan jika pun gelombang 22 dibuka tidak dalam waktu dekat.

Hal ini dikarenakan peserta pada gelombang 21 masih memiliki tenggang waktu untuk membeli pelatihan pertama mereka.

Untuk diketahui, jika lolos seleksi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, peserta akan mendapat insentif sebesar Rp2,55 juta.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x