Ada Peluang Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka? Begini Keterangan dari PMO Kartu Prakerja

- 24 September 2021, 19:40 WIB
ILUSTRASI -  Bocoran kapan Kartu Prakerja Gelombang 22 dibuka pendaftaran.
ILUSTRASI - Bocoran kapan Kartu Prakerja Gelombang 22 dibuka pendaftaran. /Tangkap layar prakerja.go.id

BERITA DIY - Peserta Kartu Prakerja gelombang 21 telah diumumkan kemarin, Rabu, 22 September 2021. Kini banyak yang menanyakan mungkinkah Kartu Prakerja gelombang 22 akan dibuka.

Mengingat Kartu Prakerja menjadi salah satu program semi bansos yang berhasil menarik animo besar dari masyarakat.

Tercatat setiap pembukaan Kartu Prakerja mulai gelombang 1 di tahun 2020 hingga gelombang 21 tahun ini kuota yang tersedia selalu penuh.

Baca Juga: Penyebab Insentif Kartu Prakerja Tidak Bisa Cair ke Rekening atau E-Wallet, Begini Cara Mengatasinya

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari memapaprkan kalau setiap gelombang Kartu Prakerja yang dibuka pendaftarnya bisa mencapi 4 hinga 6 juta orang.

Padahal hitungan rata-rata kuota setiap gelombang Kartu Prakerja hanya menyediakan 800 ribu slot peserta. Inilah yang membuat Kartu Prakerja menjadi program yang peminatnya begitu masif.

Soal kemungkinan Kartu Prakerja gelombang 22 akan dibuka atau tidak, PMO Kartu Prakerja memberi sebuah harapan.

Kartu Prakerja gelombang 22 akan menjadi gelombang pemulihan untuk kepesertaan gelombang 18-21 yang dicabut.

“Kami terus memantau kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18-21 karena tidak membeli pelatihan pertama dalam waktu 30 hari setelah dinyatakan lolos sebagai peserta Prakerja,” ujar Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tahutu kepada BERITA DIY, Rabu, 22 September 2021.

Baca Juga: Bocoran Orang Dalam soal Kapan Kartu Prakerja Gelombang 22 Buka: Tercepat Oktober 2021, Ini Data Peluang Lolos

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x