Bantuan BPUM Tahap 3 Belum Dibuka: Ini Jadwal Daftar dan Cara Mengetahui Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta Tahap 2

- 12 Juni 2021, 15:25 WIB
Cara cek daftar penerima BPUM PNM Mekar tahap 2 dan mekanisme pencairan BLT UMKM.
Cara cek daftar penerima BPUM PNM Mekar tahap 2 dan mekanisme pencairan BLT UMKM. /Instagram.com/@kemenkopukm/

BERITA DIY - Deputi Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) Eddy Satria, menegaskan belum ada Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) tahap 3.

Ia kemudian menambahkan, jika pengusulan Bantuan Langsung Tunai (BLT UMKM) atau BPUM Rp 1,2 Juta tahap kedua dibuka hingga 28 Juni 2021.

Penegasan yang dilakukan oleh Eddy itu terkait riuhnya kabar jika BLT BPUM tahap 3 sudah dibuka pendaftarannya dan pencairan. Padahal, tak ada kabar resmi dari Kemenkop UKM mengenai hal tersebut.

Baca Juga: Jadwal Pencairan dan Cara Cek 5 Bantuan di Juni 2021: BPUM, Bansos Sembako, BST, PKH, dan KJP Plus

"Mohon diluruskan saja. Yang jelas kami sudah mengedarkan ke daerah untuk usulan tahap kedua, semestinya, bukan [BLT BPUM] tahap ketiga untuk tahun 2021," kata Eddy, kepada media pada 27 Mei 2021 lalu, dikutip BERITA DIY pada 12 Juni 2021.

BLT BPUM ini direncanakan akan disalurkan pada 12,8 juta pelaku usaha mikro yang tengah terdampak pandemi Corona. Tiap UMKM akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta.

Baca Juga: Ditutup 4 Juli, Segera Daftar BIP 2021 Bantuan Kemenparekraf: Ini Syarat, Cara Daftar, dan Link Pendaftaran

Cara Pengajuan BLT BPUM

Sesuai Permenkop Nomor 2 Tahun 2021 pasal 8, warga atau para pelaku UMKM yang akan mengajukan BLT BPUM, perlu mengusulkan usahanya ke dinas atau badan yang membidangi koperasi dan usaha mikro, kecil, dan menengah.

Usulan BLT UMKM tersebut kemudian akan diteruskan oleh Dinas koperasi dan UMKM Provinsi ke pemerintah pusat melalui Kemenkop UKM.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x