Peringati Hari Museum Indonesia 2020 Duta Museum Memorial HM Soeharto Gelar Lomba Desain Merchandise

- 18 Oktober 2020, 16:50 WIB
Penyerahan Hadiah Lomba Desain Merchandise Museum Memorial HM Soeharto
Penyerahan Hadiah Lomba Desain Merchandise Museum Memorial HM Soeharto /Berita DIY/Sani Charonni

BERITA DIY - Dalam rangka memperingati Hari Museum Indonesia 2020, Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melalui Duta Museum DIY untuk Museum Memorial HM Soeharto menyelenggarakan Lomba Desain Merchandise.

Acara ini berlangsung dari tanggal 18 September 2020 hingga 15 Oktober 2020. Selanjutnya pada hari ini Minggu, 18 Oktober 2020 dilaksanakan acara pengumuman dan penyerahan hadiah kepada pemenang. Acara ini didanai oleh Dana Keistimewaan DIY.

Acara pengumuman dan penyerahan hadiah Lomba Desain Merchandise ini bertempat di Museum Memorial HM Soeharto mulai pukul 08.30-selesai. Acara ini dihadiri diantara oleh perwakilan dinas kebudayaan DIY dan Ketua Barahmus (Badan Musyawarah Musea) dengan tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Hari Ini 18 Oktober 2020: Ada Playtime, Daebak, dan Moto GP 2020

Plt. Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY melalui sambutannya diwakili oleh Ibu Listya Kusumastuti, selaku Pengelola Administrasi dan Dokumen Seksi Permuseuman mengungkapkan tujuan diadakannya lomba di 34 museum yang tergabung dalam anggota Barahmus bertujuan mengingatkan kembali keberadaan museum agar tetap dekat dengan masyarakat dan tidak melupakan bahwa museum adalah sarana edukasi khususnya dalam masa adaptasi kebiasaan baru.

Jumlah pendaftar dalam lomba ini adalah sebanyak 51 orang dengan karya yang terkumpul sebanyak 44 karya. Karya tersebut dilakukan penilaian yang oleh Dewan Juri yaitu Bapak Gatot Nugroho, S.Pt. selaku kepala museum Memorial HM Soeharto, Ibu Arsianti Latifah S.Pd, M.Sn. selaku dosen jurusan Seni Rupa FBS UNY, dan Bapak Indra G (Fluffy Art Studio) selaku ilustrator.

Kurnia Sari selaku Duta Museum DIY untuk Museum Memorial HM Soeharto mengatakan dipilihnya lomba ini karena setiap museum pasti memiliki ciri khas, ciri khasnya bisa berupa souvenir/ merchandise atau juga berupa masterpiece benda koleksi.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini 18 Oktober 2020: Ada MTMA dan Bioskop Trans TV Recident Evil

“Saat orang berkunjung ke museum, orang-orang ingin memiliki oleh-oleh atau kenang-kenangan. Selain itu, generasi milenial pasti bisa berkarya secara virtual. Terakhir agar museum Memorial HM Soeharto memiliki merchandise yang unik dan lain dari pada yang lain,” ungkap Kurnia Sari.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x