Tolak Omnibus Law, Aliansi Rakyat Bergerak Kembali Gelar Aksi #GejayanMemanggil

- 14 Agustus 2020, 18:45 WIB
Ilustrasi masa aksi saat berada di pertigaan Gejayan
Ilustrasi masa aksi saat berada di pertigaan Gejayan /Galih Nur Wicaksono

 

BERITA JOGJA - Pada hari ini, Jumat, 14 Agustus 2020 berbagai elemen masyarakat turun kembali di Pertigaan Gejayan yang kemudian dilanjut longmarch menuju Pertigaan Revolusi (UIN Jogja).

Elemen masyarakat yang terdiri dari aliansi buruh dan mahasiswa turun ke jalan untuk menuntut agar Omnibus Law RUU Cipta Kerja segera dicabut, hal ini disampaikan oleh para peserta aksi yang melakukan orasi dari mulai pertigaan Gejayan hingga pertigaan UIN Jogja.

Jalannya dimulai dari bunderan UGM pada pukul 13.00 yang kemudian berlanjut sampai di pertigaan Gejayan pada pukul 15.39 lalu pengendapan massa kembali berkumpul dan melakukan orasi. Orasi tersebut diawali oleh perwakilan dari SBI hingga pada pukul 16.05, para aksi massa kembali melakukan longmarch menuju pertigaan UIN.

Baca Juga: Saking Tajirnya, Crazy Rich Surabaya Ini Bolos Sekolahnya ke Prancis

Sesampainya di pertigaan UIN pada pukul 16.52, aksi massa mulai membentuk lingkaran di pertigaan UIN sembari menutup akses jalan dari arah selatan UIN Jogja.

Kemudian pada pukul 17.30, aksi di jeda karena sudah memasuki waktu Maghrib dan kemudian dilanjut sholat berjamaah bersama di pertigaan UIN.

Ilustrasi masa aksi sedang melakukan diskusi
Ilustrasi masa aksi sedang melakukan diskusi Galih Nur Wicaksono

Menurut Reporter Beritadiy.com Galih Nur Wicaksono, melaporkan update terkini dari tempat kejadian bahwa saat ini, pukul 18.18, massa aksi sedang melakukan diskusi terkait apakah aksi akan berlanjut sampai Omnibus Law dicabut atau menunggu informasi terbaru terkait dengan Omnibus Law.***

Editor: Kamila Astrilia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x