Konstruksi Tol Jogja - Bawen Seksi 6 Dimulai Setelah Lebaran, Ini Update Pembebasan Lahan dan Pembayaran UGR

- 17 Maret 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi - Konstruksi Jalan Tol Jogja - Bawen seksi 6 dimulai setelah lebaran 2023, update pembebasan lahan dan UGR serta peta rute.
Ilustrasi - Konstruksi Jalan Tol Jogja - Bawen seksi 6 dimulai setelah lebaran 2023, update pembebasan lahan dan UGR serta peta rute. /PIXABAY/Pexels

 

"Pembangunan berjalan simultan dari dua sisi sekaligus," ujar Helson pada 16 Maret 2023 dikutip dari Antaranews.

Dalam rapat koordinasi perkembangan pembangunan PSN Jalan Tol Solo - Yogyakarta dan Yogyakarta - Bawen, PT Jasa Marga Jogja - Bawen melaporkan progres pengadaan tanah seksi 1 telah mencapai 64 persen.

Selanjutnya untuk progres pekerjaan fisik telah mencapai 29 persen. Untuk seksi 6 sendiri kontraktor telah melakukan proses persiapan konstruksi yang rencananya akan dimulai setelah Lebaran 2023.

 

Baca Juga: Berapa Uang Ganti Rugi Pembebasan Lahan Tol Jogja - Cilacap? Ini Peta Rute Jalan

Update Pembebasan Lahan dan Uang Ganti Rugi

Dilansir dari laman jatengprov.go.id, diketahui proses pembebasan lahan warga terdampak jalan Tol Jogja - Bawen di Desa Kandangan, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang telah rampung pada Senin, 12 Desember 2022.

"Ini yang pertama selesai di wilayah Jawa Tengah untuk proyek tol Yogya - Bawen. Total dana untuk uang ganti kerugian tanah warga yang terkena proyek, mencapai Rp282 miliar," kata Embun Sari, Dirjen Pengadaan dan Pengembangan Tanah Kementerian ATR/BPN RI dikutip dari jatengprov.go.id.

Halaman:

Editor: Sani Charonni

Sumber: Jatengprov.go.id Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x