Tidak Bisa Login Satusehat dengan Nomor HP dan Email, Bagaimana Cara Masuk dengan NIK? Cek Di Sini

- 1 Maret 2023, 16:53 WIB
Ini cara atasi kendala tidak bisa login SatuSehat dengan nomor HP dan email, serta bagaimana cara masuk dengan NIK.
Ini cara atasi kendala tidak bisa login SatuSehat dengan nomor HP dan email, serta bagaimana cara masuk dengan NIK. /Instagram @pedulilindungi.id

BERITA DIY - Berikut informasi mengenai cara atasi kendala tidak bisa login SatuSehat dengan nomor HP dan email, serta bagaimana cara masuk dengan NIK.

Sebagai informasi, saat ini aplikasi PeduliLindungi sudah resmi berganti nama menjadi SatuSehat per hari ini, Rabu, 1 Maret 2023.

Bagi pengguna yang ingin mengupdate aplikasi PeduliLindungi miliknya dapat melakukan pembaruan melalui Play Store atau App Store.

Namun pada awal pembaruan hari ini, banyak warganet yang mengeluhkan karena tidak bisa login SatuSehat menggunakan nomor HP dan email.

Baca Juga: Apa Itu Satu Sehat Aplikasi Baru Update PeduliLindungi, Ini Fitur-fiturnya

Saat mencoba login atau mendaftar, sistem kerap memunculkan tulisan “Terjadi kesalahan, silakan coba nanti” ketika pengguna memasukkan nomor ponsel atau e-mail.

Tentu saja hal itu cukup merepotkan bagi beberapa orang yang masih menggunakan aplikasi SatuSehat atau PeduliLindungi untuk memindai kode QR sebelum masuk gedung.

Menanggapi hal itu, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui akun resmi di Twitter @KemenkesRI, mengatakan bahwa masih dilakukan proses migrasi data pengguna dari PeduliLindungi ke aplikasi Satu Sehat.

Baca Juga: Harga dan LINK Beli Tiket Piala AFF 2022 di GBK, Apakah Wajib Vaksin dan PeduliLindungi? Ini Aturan Lengkap

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x