Update Korban Gempa Cianjur Hari Ini dan Info Gempa Susulan BMKG

- 22 November 2022, 11:12 WIB
Bangunan rumah yang hancur karena gempa di Cianjur. Informasi update korban gempa Cianjur, Jawa Barat hari ini, Selasa, 22 November 2022 dan info gempa susulan BMKG.
Bangunan rumah yang hancur karena gempa di Cianjur. Informasi update korban gempa Cianjur, Jawa Barat hari ini, Selasa, 22 November 2022 dan info gempa susulan BMKG. /Antara/Raisan Al Farisi.

"Sarana lain seperti sarana pendidikan, masjid yang rusak akan dibangun oleh kementerian terkait," lanjut Suharyanto.

Baca Juga: Update Gempa Cianjur Sesar Cimandiri, BMKG: Ada Potensi Gempa Susulan dan Korban Tewas 162 Orang

Gempa cukup besar yang mengakibatkan bangunan runtuh itupun tak luput mengakibatkan beberapa warga mengalami luka hingga meninggal dunia.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan hingga Selasa, 22 November 2022 pagi laporan korban warga yang meninggal masih berada di angka 162 orang.

"Tapi, tadi pagi kemungkinan naik turun seiring verifikasi nama dan alamat, dan juga kemungkinan bertambah karena per jam ditemukan korban di reruntuhan puing bangunan," kata Ridwan Kamil dikutip dari ANTARA.

Sedangkan gempa susulan di Cianjur menurut BMKG bahwa tren magnitudo gempa susulan  cenderung melemah.

"Hasil monitoring BMKG menunjukkan bahwa hingga Selasa, 22 November 2022 pukul 4.00 WIB menunjukkan tren magnitudo gempa susulan yang cenderung melemah," kata Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono.

Ia menambahkan, gempa susulan dari gempa utama magnitudo 5,6 Cianjur, Jawa Barat pada Senin, 21 November 2022 kemarin juga menunjukkan tren frekuensi aktivitas gempa susulan yang semakin jarang.

"Aktivitas gempa susulan (aftershocks) di Cianjur-Sukabumi sudah meluruh. Hingga pukul 7.30 BMKG mencatat 122 kali gempa susulan akibat gempa M5,6 Cianjur, Jawa Barat," katanya.

Itulah informasi mengenai update korban gempa Cianjur hari ini, 22 November 2022 dan info gempa susulan BMKG.***

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x